Rektor UHO : Tak Perlu Juara, Yang Penting Dapat sahabat

Usman Rianse
Usman Rianse

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dalam Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) XIII 2016 di Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Rektor UHO Usman Rianse mengaku, tidak begitu mementingkan meraih juara pertama untuk kontigen Sulawesi Tenggara (Sultra).

Usman Rianse
Usman Rianse

Namun, yang diharapkan jika kontingen asal Sultra tidak menang, minimal mereka bisa mendapat teman baru, serta berbagi pengalaman dengan kontingen-kontingen asal daerah lain.

“Saya tidak pernah mengajarkan mereka untuk menjadi juara tapi mencari sahabat,” kata Usman, saat ditemui usai mengikuti seminar seni untuk kedaulatan dan daya saing bangsa, Sabtu (15/10/2016).

Usman juga mengungkapkan, melalui Peksiminas ini, paling tidak kontingen-kontingen asal Sultra bisa membangun jaringan dengan kontingen-kontingen dari berbagai daerah lain di Indonesia.

“Saya pikir itu lebih baik daripada sekedar mendapat piala,” kata dia

Untuk itu, Usman menuturkan, akan memberikan penghargaan kepada kurang lebih 1300 peserta Peksiminas XIII, berupa sertifikat, untuk menunjukan bahwa mereka semua adalah mahasiswa terbaik yang mewakili derahnya masing-masing.

Penghargaan itu diberikan karena dia menganggap, semuanya peserta Peksiminas dari manapun itu, memiliki posisi yang sama. Selain itu, lanjut Usman, seni itu adalah sesuatu yang murni, dan tidak untuk diperbandingkan. (A)

 

Reporter : Sri Rahayu
Editor  : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini