ZONASULTRA.COM, KENDARI – Saat menjalani ibadah puasa, kebanyakan orang sering mengalami gangguan mulut dan lambung. Padahal seharusnya berpuasa itu menjadikan tubuh menjadi lebih sehat.
Menurut drg. Dian Fatmawati, agar selama berpuasa keluhan mulut dan lambung tidak mengganggu proses ibadah puasa sebaiknya menghindari makanan yang berlemak, keju, coklat, kue yang mengandung krim, kopi, susu full cream, dan rokok.
“Kalau perokok sebaiknya tidak merokok selama sebulan, karena rokok juga yang bisa menyebabkan bau mulut,” terang dia di ruang kerjanya Klinik Dian Dental Care, Jumat (2/6/2017).
Selain itu, menghindari makanan yang secara langsung dapat merangsang lambung seperti nangka, sawi, kol, makanan yang mengandung cuka, merica, dan cabai. Bagi penderita maag, dianjurkan untuk tidak mengonsumsi makanan yang pedas dan asam, baik saat sahur maupun berbuka.
“Sebaiknya konsumsi makanan yang bergizi dan sehat (tidak mengandung minyak dan santan), serta banyak mengonsumsi air putih, buah dan sayur yang baik untuk lambung,” imbuh dia.
Lambung yang terlalu lama dibiarkan kosong, perlu beradaptasi dengan makanan maupun minuman yang Anda konsumsi. Menjaga jumlah asupan makanan yang masuk dalam tubuh saat berbuka maupun sahur.
drg. Dian mengatakan berpuasa di bulan Ramadan dapat memberikan manfaat untuk kesehatan. Bahwa dengan berpuasa dapat menurunkan kadar insulin dalam tubuh dan meningkatkan hormon yang menunda penuaan (human growth hormone).
Sehingga aktivitas yang dikurangi dan memanjakan tubuh selama berpuasa malah akan membuat tambah lemas. Oleh karena itu, berolahraga di sore hari dan menjaga waktu tidur yang cukup sangat diperlukan. (B)
Reporter : Sitti Nurmalasari
Editor: Jumriati