BMH Sultra Bersama Bank Sultra Ajak 50 Anak Yatim-Dhuafa Belanja Lebaran di Lippo Plaza

BMH Sultra Bersama Bank Sultra Ajak 50 Anak Yatim-Dhuafa Belanja Lebaran di Lippo PlazaBELANJA BERSAMA – Sebanyak 50 anak belanja bersama kebutuhan lebaran di Hipermart Lippo Plaza Kendari. Kegiatan yang diinisiasi oleh BMH Sultra bekerja sama dengan Bank Sultra tersebut dilaksanakan pada Kamis (15/06/2017). (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 50 anak belanja bersama kebutuhan lebaran di Hipermart Lippo Plaza Kendari. Kegiatan yang diinisiasi oleh BMH Sultra bekerja sama dengan Bank Sultra tersebut dilaksanakan pada Kamis (15/06/2017).

50 anak yang ikut kegiatan belanja tersebut berasal dari santri pesantren Hidayatullah Anduonohu. Kegiatan belanja bareng anak yatim-dhuafa tersebut merupakan kegiatan ramadhan nasional BMH, yang bertemakan “Belanja Berkah Bareng Yatim-Dhuafa Ramadhan 1438 H”.

“Dalam ramadhan yang penuh berkah ini mengajak anak-anak yang tidak mampu berbagi kebahagian, BMH memfasilitasi donatur yang ingin berbagi kebahagian bersama santri pesantren binaan BMH,” kata General Manager BMH Sultra, Fatahillah melalui siaran pers ke redaksi Zonasultra.com.

Manajer Pengelola Zakat Bank Sultra Eko mengungkapkan dalam kegiatan belanja bareng di hypertmart tersebut anak-anak bebas memilih kebutuhan belanja mereka dengan budget yang sudah ditetapkan, rata rata mereka memilih baju, sandal, buku tulis, kue kering dan minuman ringan.

“Kegiatan ini langsung terasa manfaatnya kepada mereka yang membutuhkan. Semoga kegiatan ini bisa berlangsung terus setiap tahun bersama BMH,” ungkap Eko. (B)

 

Reporter : Sri Rahayu
Editor : Jumriati