ALI MAZI – Bakal calon (Balon) Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2018-2023, Ali Mazi, saat hadir dalam acara pendalaman visi-misi Partai Demokrat. (Ilham Surahmin/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, KENDARI – Bakal calon (Balon) Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2018-2023, Ali Mazi, menjadi salah satu kandidat yang hadir dalam acara pendalaman visi-misi Partai Demokrat.
Pada sesi pertama, mantan Gubenur Sultra ini tidak menjelaskan lebih detail terkait visi misinya ketika menjadi gubernur selanjutnya.
Menurutnya, untuk mewujudkan Sultra yang sejahtera tidak perlu berpikir rumit, tapi bagaimana masyarakat Sultra memilih pemimpin yang berpengalaman membangun Sultra.
“Saya mantan Gubernur Sultra, dan saya sudah tahu kebutuhan daerah ini. Saya juga telah membuka gerbang ekonomi melalui pembangunan bandara dan pelabuhan saat menjabat dulu,” kata Ali Mazi.
Barulah pada sesi kedua Ali Mazi menjelaskan bahwa visi dan misi untuk Sultra ke depan yakni Stel Masyarakat Sejahtera (SMS).
Visi SMS ini dijabarkan melalui program bagaimana semua sektor yang ada di Sultra dapat dikembangkan yakni infrastruktur, pertanian, perkebunan, pertambangan dan perikanan. Khusus perkembangan infrastruktur ia akan melanjutkan sejumlah pembangunan dan proyek infrastruktur yang ada di Sultra saat ini.
“Sebab itu kan dibangun oleh uang rakyat masa kita mau biarkan terbengkalai,” ungkap Ali Mazi.
Sementara di bidang pertanian, perkebunan, dan pertambangan adalah bagaimana meningkatkan pengelolaan SDA yang baik dan ramah lingkungan. Apalagi potensi pertanian dan perkebunan sangat besar. Begitu pula dengan pertambangan.
Untuk itu, bagaimana menyelaraskan agar pertambangan sejalan dengan perkembangan pertanian, perkebunan dan perikanan sehingga tidak saling mengganggu. (B)
Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Jumriati