Irham Kalenggo Terpilih Jadi Ketua IKA Fisip UHO

Irham Kalenggo Terpilih Jadi Ketua IKA Fisip UHO
ALUMNI FISIP - Ketua Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Halu Oleo (UHO), Irham Kalenggo bersama sejumlah alumni lainnya di Hotel Same Kendari, Minggu (17/9/2017). (Muhamad Taslim Dalma/ZONASULTRA.COM)

Irham Kalenggo Terpilih Jadi Ketua IKA Fisip UHO ALUMNI FISIP – Ketua Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Halu Oleo (UHO), Irham Kalenggo bersama sejumlah alumni lainnya di Hotel Same Kendari, Minggu (17/9/2017). (Muhamad Taslim Dalma/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) Irham Kalenggo terpilih jadi Ketua Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO) menggantikan Rekson S. Limba untuk periode kepengurusan 2017-2019 (dua tahun).

Dia terpilih melalui voting melawan kader Partai Amanat Nasional (PAN) Bahar dalam musyawarah IKA FISIP UHO ke-2 di Hotel Same Kendari, Minggu (17/9/2017).

Irham mengatakan, alumni FISIP kurang lebih 8.500 orang, tersebar di seluruh Sultra. Musyawarah tersebut baru dapat terlaksana untuk kedua kalinya setelah vakum selama hampir 20 tahun.

Kata dia, kembali aktifnya kegiatan IKA itu merupakan potensi besar untuk membangun kebersamaan dan bersinergi dengan UHO. Menurutnya, banyak hal yang bisa dibangun, utamanya peran alumni dalam membangun program-program yang ada di FISIP UHO dalam hal pengabdian terhadap masyarakat.

“Namun insyaallah tidak ada kepentingan politik yang kita bawa. Di sini semua adalah teman walapun kita semua banyak dari kalangan politisi. Untuk keaktifan di dunia politik disilahkan urusan masing-masing secara personal tapi tidak dicampurkan dengan urusan kelembagaan IKA,” tutur Irham.

Di tempat yang sama, Dekan FISIP UHO Bachtiar mengatakan, sedikitnya tiga atau empat alumni FISIP tersebar di dua ribu desa yang ada di Sultra. Jumlah itu akan terus bertambah, karena mahasiswa FISIP yang masih aktif kuliah saat ini mencapai 4.200 orang.

“Desember 2017 ini kita akan reuni akbar. Ini penting, meskipun bertepatan dengan momen politik. Di tahun politik ini, yah memang FISIP harus urus politik karena itu bidang kita,” kata Bachtiar ketika memberikan sambutan dalam acara itu. (B)

 

Reporter: Muhamad Taslim Dalma
Editor: Abdul Saban