Ridwan Bae: Ali Mazi Punya Peluang Diusung Golkar

Ridwan Bae
Ridwan Bae

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua Golkar Sulawesi Tenggara (Sultra) Ridwan Bae memastikan keputusan siapa yang akan diusung Golkar dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) 2018 tetap menjadi kewenangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Ridwan Bae
Ridwan Bae

Ridwan mengatakan terkait pernyataan Ketua Harian DPP Golkar Nurdin Halid yang menyatakan mendukung Ali Mazi merupakan hal yang wajar. Pernyataan seperti itu bukan sesuatu hal yang dilarang sebab hanya sebatas wacana.

Ali Mazi dipastikan masih memiliki peluang untuk diusung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018 pasca mundurnya Ridwan dari pertarungan Pilgub. Meskipun, hasil rapat pimpinan daerah khusus (Rapimdasus) 17 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Golkar se-Sultra (Sabtu, 24/9/2017) yang diusulkan jadi calon gubernur hanya Rusman Emba dan Asrun.

“Ali Mazi punya peluang, belum ada yang bisa menutup. Hanya saya heran tadi tidak ada satupun DPD II Golkar yang menghendaki dia masuk (bursa pencalonan), termasuk dari DPD II Wakatobi, Buton Selatan, Buton Tengah, Buton, Baubau padahal itu kampungnya. Itu pertanyaan,” tutur Ridwan usai mengaikuti Rapimdasus di Hotel Clarion.

Baca Juga : Sukses Lobi DPP Golkar, Ali Mazi Segera Boyong SK Rekomendasi Pencalonan

Ridwan menegaskan sama sekali tidak mempengaruhi DPD II dalam Rapimdasus untuk mengusulkan Rusman Emba dan Asrun. Buktinya pada saat pembahasan Rapimdasus, Ridwan sedang menerima tamu di lantai 15 Clarion dan ketika masuk di ruang Rapimdasus sudah ada info bahwa Ali Mazi tidak masuk dalam bursa.

Dalam penentuan calon gubernur oleh DPP, salah satu pertimbangannya adalah aspirasi kader dan pengurus Golkar se-Sultra serta mekanisme partai. Olehnya kata Ridwan, semangat DPD II yang mengusulkan calon gubernur berdasarkan pengalaman dan rekam jejak figur tentu akan menjadi pertimbangan DPP. (B)

 

Reporter: Muhamad Taslim Dalma
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini