ZONASULTRA.COM,LAWORO – Festival pantun nusantara yang bakal digelar di kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) pada bulan Oktober hingga November nanti direncakanan akan menampilkan tiga kategori budaya khas daerah itu, yakni Modero, Kantola dan Gambus.
Hal itu terungkap dalam rapat persiapan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesangpol) Kabupaten Mubar dalam rapat bersama sejumlah tokoh masyarakat di daerah itu membahas persiapan penggelaran festival itu.
Kepala Kesbangpol sekaligus Ketua Panitia Pelaksanaan Pantun Nusantara Laode Andi Muna menyatakan, festival itu merupakan event nasional dan akan dihadiri oleh peserta dari manca negara.
“Mubar kan ditunjuk sebagai tuan rumah. Jadi Pemda dan masyarakat bertanggung jawab penuh dengan kegiatan itu. Makanya saya lakukan pertemuan dengan semuah tokoh masyarakat, pemudah, adat dan agama membahas bagaimana kesiapan masyarakat, juga sebagai peserta serta kesiapan sosial dan keamanan demi mensukseskan kegiatan tersebut,” kata Laode Andi Muna, Kamis (28/9/2017).
Andi Muna juga menyampaikan bahwa salah satu indikator pemerintah pusat menunjuk daerah Mubar sebagai tuan rumah penggelaran festival ini, karena daerah itu masih dalam Kondisi aman serta kearifan lokal dan budaya lokalnya juga masih hidup.
“Menurut saya itu. Daerah kita masih aman, kemudian kearifan budaya lokal masih hidup dan masih terpelihara sampai saat ini,” katanya.
Dia juga menambahkan, pihaknya telah melakukan latihan di beberapa kecamatan bekerja sama dengan tokoh-tokoh masyarakat setempat untuk menghadapi festival itu.
Dia berharap, festival itu dapat membangkitkan semangat masyarakat setempat untuk membangun budaya lokal yang selama ini sempat hilang dalam ingatan masyarakat, khususnya bagi para pemuda sebagai penerus tongkat estafet. (C)
Reporter: Laode Pialo
Editor: Abdul Saban