1.094 Calon PPS Terdaftar di KPUD Konut, Empat Desa Masih Kosong

Komisioner KPUD Konut Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Ilham
Ilham

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Dari 507 calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang akan diterima untuk 169 desa di kabupaten Konawe Utara (Konut) Sulawesi Tenggara (Sultra), sebanyak 1.094 orang sudah resmi terdaftar di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) setempat. Namun, masih ada sejumlah warga di empat desa yang sampai saat belum ada mendaftar sebagai calon PPS.

Komisioner KPUD Konut Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Ilham
Ilham

Komisioner KPUD Konut Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Ilham mengatakan, sejumlah desa yang belum ada mendaftar untuk calon PPS karena terkendala aksebilitas adalah Desa Wawolimbue, Tangguluri, Walalindu, Aseminunulai Kecamatan Asera.

Kata Ilham, selain itu terdapat pula desa yang masih kurang mendaftar sebagai calon PPS. Seperti di Kecamatan Langgikima Desa Lameruru, baru dua orang yang mendaftar. Sementara Desa Alenggo dan Tobimeita masing-masing hanya tiga orang.

“Saat ini kami lagi koordinasikan ke pemda Konut untuk membantu kami dalam hal memberikan instruksi ke pemerintah kecamatan dan desa,” kata Ilham, Jumat (20/10/2017).

Menurutnya, langkah tersebut diambil agar para kepala desa diharapkan dapat membantu dan mempermudah dalam hal pemberian surat usulan bersama bagi calon anggota PPS.

“Selain itu Pemda kiranya dapat membantu wilayah-wilayah yang jauh, sehingga kami dapat menjangkau untuk berkoordinasi dengan pemerintah desa yang belum memasukan usualannya,” tandasnya. (B)

 

Reporter: Murtaidin
Editor: Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini