ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kejuaraan Daerah (Kejurda) Junior dayung yang akan dilaksanakan mulai tanggal 27 hingga 30 Desember mendatang akan memperlombakan 5 nomor, uakni Kayak 1 putra jarak 500 meter, kayak 1 putri jarak 500 meter, Cano 1 Putri jarak 500 meter, Dragon Boat pendayung 12 orang jarak 500 meter dan Dragon Boat pendayung 12 orang jarak 200 meter.
Ketua Panitia Kejurda dayung junior Sultra M Idham Hatta mengatakan, event itu rencananya akan diikuti minimal 13 Kabupaten dan Kota di Sultra.
“Harapan kami Kejurda junior dayung ini bisa benar-benar menghasilkan atlet handal yang nantinya bisa memperkuat tim Sultra,” jelasnya di sekretariat KONI Sultra, Rabu (20/12/2017).
Untuk batasan usia bagi peserta Kejurnas dayung junior ini tuturnya, maksimal memiliki usia 18 tahun, mengacu pada aturan kejuaraan nasional junior.
Dia menghimbau, agar setiap daerah bisa segera menyiapkan atletnya untut turut ambil bagian di ajang kejurnas dayung junior 2017.
“Bagi daerah yang memiliki atlet 18 tahun dan dipersiapkan menuju Porprov XIII mendatang. Bisa menjadikan ajang Kejurnas Junior ini sebagai sasaran antara atau uji coba hasil latihan yang telah dilaksanakan,”tuturnya. (B)
Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Abdul Saban