23.8 C
Kendari
Sabtu, 31 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Daerah Kendari ADP Minta Warganya Rayakan Malam Pergantian Tahun dengan Kegiatan Positif

ADP Minta Warganya Rayakan Malam Pergantian Tahun dengan Kegiatan Positif

150
Adriatma Dwi Putra
Adriatma Dwi Putra

Adriatma Dwi Putra Adriatma Dwi Putra

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Adriatma Dwi Putra (ADP) meminta masyarakat Kota Kendari untuk mengisi malam pergantian tahun baru dengan kegiatan yang positif dan tidak berhura-hura.

Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari, kata ADP, tidak menyelenggarakan pesta kembang api untuk merayakan malam pergantian tahun nanti. Pemkot akan melaksanakan acara sederhana dengan menggelar dzikir bersama masyarakat di taman kota.

Dzikir yang dilakukan sebagai sarana merefleksikan diri atas apa yang telah dilakukan maupun dicapai selama tahun 2017, dengan harapan tahun 2018 akan menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya.

BACA JUGA :  Polres Konawe dan Wakatobi Cek Kesiapan Operasi Lilin 2017

“Pergantian tahun idealnya dilakukan dengan cara yang lebih bermanfaat, yang mau merayakan silakan, tapi dengan kegiatan yang positif. Harusnya ini jadi momentum merefleksikan diri,” kata ADP melalui sambungan teleponnya, Selasa (26/12/2017).

Dikatakan, dirinya tidak melarang masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun. Tetapi ia berharap euforia tahun baru dilaksanakan dengan positif. Jangan sampai ada gesekan antar individu dan individu, individu dengan kelompok maupun kelompok antar kelompok.

BACA JUGA :  Fokus Pengamanan Natal dan Tahun Baru, Pelayanan SIM di Polres Konawe Diliburkan

“Kalau ada yang mau merayakan pergantian tahun silakan menggelar acara di lingkungan masing-masing, seperti bakar-bakar jagung, ikan atau ayam bersama keluarga. Tidak perlu ada aksi konvoi di jalan karena itu akan menimbulkan kemacetan. Apalagi tahun baru rawan terjadi kecelakaan,” ungkapnya. (B)

 

Reporter: Ramadhan Hafid
Editor: Jumriati