Diduga Pengaruh Miras, Warga Pusiambu Konut Meninggal Usai Tabrak Deker

Diduga Pengaruh Miras, Warga Pusiambu Konut Meninggal Usai Tabrak Deker
LAKALANTAS - Jafar warag warga Desa Pusiambu, Kecamatan Lembo, Kabupaten Konawe Utara meninggal dunia saat mengalami kecelakaan tungga di Desa Tongalino, Kecamatan Sawa. (Jefri/ZONASULTRA.COM).

Diduga Pengaruh Miras, Warga Pusiambu Konut Meninggal Usai Tabrak DekerLAKALANTAS – Jafar warga Desa Pusiambu, Kecamatan Lembo, Kabupaten Konawe Utara meninggal dunia saat mengalami kecelakaan tungga di Desa Tongalino, Kecamatan Sawa. (Jefri/ZONASULTRA.COM).

 

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Jafar warga Desa Pusiambu, Kecamatan Lembo, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), meninggal usai menabarak deker menggunakan sepeda motor yang dikendarainya dengan nomor polisi (Nopol) DT 5583 BM. Kejadian nahas itu terjadi di Desa Tongalino, Kecamatan Sawa, Minggu (31/12/2017).

Kepala Unit Lalu Lintas ll Polsek Asera, Bripka Muhammad Said mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 21.00 malam saat motor yang dikendarai korban melintas dari arah Wanggudu menuju arah Kota Kendari. Saat bepergian korban mengemudi motor seorang diri.

Tepat di jalan menikung Desa Tongalino, Kecamatan Sawa, lanjut Said, korban yang diduga mengemudikan motornya dengan kecepatan tinggi, hilang kendali sehingga langsung menabarak deker.

Kejadian itu membuat korban terseret sehingga mengalami luka parah pada bagian kepala dan akhirnya meninggal dunia saat akan mendapat perawatan medis di puskesmas terdekat.

“Di duga korban di bawa pengaruh minuman keras sehingga tak mampu mengendalikan laju kendaraanya. Korban megalami lukan parah parah pada bagian kepala, robek kiri kanan,”Kata Said kepada awak media Zonasultra.com usai melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Ditambahkan, kondisi motor korban hanya mengalami kerusakan pada bagian depan dan telah diamankan di Markas Komando (Mako) Polsek Asera.

“Susana di tempat kejadian itu juga sangat gelap. Kami harap di wilayah daerah itu bisa di pasangi lampu jalan sebagai penerang demi keamanan dan kenyamanana pengendara yang melintas terlebih di malah hari,”ujarnya. (B)

 

Reporter : Jefri Ipnu
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini