Lukman Abunawas Berharap Plt Sekda Menjalankan Roda Pemerintahan dengan Baik

Lukman Abunawas
Lukman Abunawas

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sekertaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas berharap, agar pengganti Sekda dapat menjalankan roda pemerintahan dengan baik.

Sebab menurutnya, jabatan Sekda merupakan jabaran strategis yang bertugas merumuskan kebijakan yang dibuat oleh Gubernur dan Wakil Gubernur, Kamis (18/1/2018).

“Taat menjalankan tugas itu ya g pertama, kemudian disiplin dalam administrasi. Administrasi pemerintahan administrasi keuangan, administrasi perkantoran maupun administrasi kepegawaian harus tertip,” ucapnya.

Selain tertib menjalankan tugas dari gubernur dan wakil gubernur, lanjutnya, sebagai Sekda juga harus mampu membina staf, merumuskan kebijakan, membantu pimpinan dan mengkoordinir SKPD yang ada.

“Sehingga kita harus pandai-pandai memberikan pembinaan kepada staf kita, kalau ada staf atau kepala biro kita yang bermasalah. Artinya yang tidak menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan,” jelasnya.

Terkait dengan calon pengganti dirinya sebagai Sekda, mantan Bupati Konawe dua priode mengaku terrdapat sejumlah nama yang siap menggantikan dirinya sebagai Sekda Sultra. Namun demikian, dirinya masih menunggu saran dari Gubernur non aktif Nur Alam serta Plt Gubernur Saleh Lasata.

“Saya kemarin sudah cerita sama pak Plt Gubernur dan pak Nur Alam, siapa yang akan melanjutkan sebagai pelaksana Sekda. Saya bilang tidak banyak, teman-teman kader-kader yang sudah bersyarat. Baik para asisten, staf ahli, kepala dinas tinggal melihat figur mana yang cocok,” ujarnya.

Jika nantinya Plt Sekda akan diisi oleh asisten, lanjutnya, maka asisten tersebut haruslah orang yang sudah biasa menggeluti tugas sebagai Sekda.

“Tapi idealnya memang dari asisten atau staf ahli. Tapi kebiasan itu dari asisten. Saya belum tau juga apakah nanti Plt Sekda atau Plh Sekda, kalau pun nanti ada yang definitif yah silahkan kan ada pansel terbuka,” tutupnya. (B)

 

Reporter: Randi Ardiansyah
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini