23.2 C
Kendari
Sabtu, 31 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Daerah Buton Pj Gubernur : Pekan Depan Sudah Ada Kepastian La Bakry Jadi Bupati...

Pj Gubernur : Pekan Depan Sudah Ada Kepastian La Bakry Jadi Bupati Devinitif

187
Pj Gubernur : Pekan Depan Sudah Ada Kepastian La Bakry Jadi Bupati Devinitif
ACARA TATAP MUKA - Pj Gubernur Sultra Teguh Setyabudi, Plt Bupati Buton La Bakry, Asisten I Setda Gubernur Sarifuddin Safaa dan Pj Walikota Baubau Hado Hasina, saat acara tatap muka di kantor Bupati Buton, Jumat (2/3/2018). (Nanang/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM,PASARWAJO – Pelantikan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Buton La Bakry sebagai bupati devinitif tinggal hitungan hari. Hal itu diungkapkan Pj. Gubernur Sultra Teguh Setyabudi kepada sejumlah wartawan usai acara tatap muka dengan Pemuda Buton, Jumat (2/3/2018).

La Bakary yang baru saja mengundurkan diri sebagai ketua DPD PAN Buton, akan menggantikan bupati non aktif Samsu Umar Abdul Samiun, yang divonis 3,9 tahun oleh penggadilan Tipikor Jakarta tahun lalu akibat terlibat kasus suap dengan hakim MK.

BACA JUGA :  Ini Wabup Buton Usulan PAN

“Insya Allah dalam minggu depan sudah ada informasi pastinya,” kata Teguh Setyabudi.

Teguh mengaku sudah berbicara dengan Plt Setda Gubernur dan Kepala biro Pemerintahan Provinsi untuk segera mengkoordinasikan dengan Dirjen Otonomi daerah Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Saya sudah meninstruksikan kepada mereka agar segera mengkoordinasikan ke Kemendagri terkait persoalan ini,” ucap Teguh Setyabudi.

Bahkan, lanjut Teguh, pihaknya juga dalam waktu dekat akan ke Jakarta (Mendagri) mengkoordinasikan, serta sekaligus mempertanyakan persoalan ini lebih lanjut. Agar tidak lama berlarut-larut, serta tidak membuat resah masyarakat Buton pada khususnya.

BACA JUGA :  71 Desa di Buton Belum Direkomendasikan Terima DD dan ADD Tahun 2018

Saat ditanya, apakah benar sudah ada SK pengunduran Umar Samiun? ia mengaku belum mengetahuinya.

“Tapi kalau memang sudah ada dan katanya hari ini akan diantar langsung oleh kepala biro pemerintahan, itu tidak benar adanya,” ujarnya. (C)

 


Reporter. : Nanang
Editor. : Rustam