ZONASULTRA.COM, KENDARI – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan penggeledahan di Kantor PT Sarana Bangun Nusantara (SBN), Jumat (2/3/2017).
Pihak kepolisian menjaga ketat penggeledahan tersebut. Belum diketahui secara pasti kapan KPK tiba di Kantor yang terletak di Jalan Syekh Yusuf, Nomor 08 Kendari itu.
Namun, hingga pukul 14.30 Wita, KPK terlihat masih berada di dalam ruangan yang ditutup rapat karyawan SBN.
Penggeledahan yang dilakukan KPK berkaitan dengan status tersangka yang disandang Wali Kota Kendari ADP, ayah ADP yang juga cagub Sultra Asrun, Direktur PT SBN Hasmun Hamzah, dan mantan BPKAD Kota Kendari Fatmawati Faqih .
Kabarnya, perusahaan inilah yang kerap mendulang proyek miliaran di Kota Kendari pada era kepemimpinan Asrun. Sebagaimana kita ketahui, Asrun adalah Wali Kota Kendari dua periode, dari tahun 2007 hingga 2017.
PT Sarana Bangun Nusantara berkantor di Jalan Syekh Yusuf, Nomor 08 Kendari, Sulawesi Tenggara dengan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) 02.678.990.9-911.000. Perusahaan itu santer dikabarkan sebagai pemegang kuasa proyek di era Asrun menjabat sebagai Wali Kota Kendari.
Beberapa proyek yang berhasil dimenangkan perusahaan itu adalah Pekerjaan Mekanikal Pasar Sentral Kota Kendari, dengan kode lelang 38571. Satuan kerja, Sekretariat Daerah Kota Kendari, APBD tahun 2013 dengan penawaran Rp 5,45 miliar. Nilai HPS paket Rp 5,47 miliar.
Berikutnya proyek pembangunan gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kendari, dengan kode lelang 369571. Satuan kerja, Sekretariat Dinas Pekerjaan Umum Kota Kendari, APBD tahun 2014 dengan nilai penawaran Rp 49,2 miliar. Nilai pagu paket Rp 49,8 miliar.
Pembangunan jalan Bungkutoko, Kendari, dengan kode lelang 735571. Satuan kerja, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, APBD tahun 2020,2019, dan 2018 dengan penawaran Rp 60,25 miliar, nilai pagu paket 60,36 miliar, dan HPS paket Rp 60,34 miliar.
Selanjutnya pembangunan tambat labuh zona III (TWT ujung Kendari Beach), kode lelang 371571. Unit satuan kerja, Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kota Kendari, APBD tahun 2014 dengan penawaran Rp 19,93 miliar, nilai pagu dan HPS paket Rp 20 miliar.
Yang terakhir adalah proyek pengaspalan jalan dan jembatan kawasan Wua-Wua Kendari dengan kode lelang 512571. Satuan kerja, Bidang Binamarga Dinas Pekerjaan Umum anggarannya bersumber dari APBD tahun 2016, dengan penawaran Rp 5,9 miliar. Nilai pagu paket dan HPS Rp 6 miliar. (B)
Reporter : Lukman Budianto
Editor : Tahir Ose