ZONASULTRA.COM, KENDARI – Liga 3 Sulawesi Tenggara (Sultra) yang akan dimulai Minggu (22/4/2018) di Stadion Lakidende Kendari terbagi dalam 4 grup. Setiap grupnya ditempati 4 klub.
Grup A ditempati PS Konsel, PS Wonua Bombana, PS Anggomate Konawe Utara dan PS Kota Baubau. Sementara untuk Grup B akan bersaing SSB Gala Siswa, PS Wakatobi, Kendari FC, Padangguni FC.
Sementara di Grup C ditempati PS Takawa Buton, Red Land FC, PS Buton Utara dan PS Buton Tengah. Adapun di grup D akan saling sikut Konsel Utama FC, PS Muna Barat, Budi Luhur FC dan Davi Mulia FC.
Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Sultra Sabaruddin Labamba mengatakan, dari 4 grup liga tiga ini nantinya akan keluar 2 tim yang kemudian akan berlaga di delapan besar.
“Liga 3 ini kami bagi empat grup. Di mana seluruh kesebelasan akan bertemu di grupnya dan akan menghasilkan juara dan runner up grup untuk berlaga di delapan besar,” jelasnya pada zonasultra.id, Minggu (22/4/2018).
Mantan Wakil Ketua DPRD Sultra ini menuturkan, hasil dari liga 3 ini nanti akan berlanjut ke liga 3 Region Sulawesi. Jadi yang menjadi juara di putaran liga 3 ini akan mewakili Sultra.
Untuk itu pihaknya sangat berharap Liga 3 ini bisa berjalan dengan baik dan menghasilkan tim yang bisa bersaing di liga 3 Region Sulawesi.
“Persaingan antar tim akan berjalan dengan sangat ketat. Hal ini tentunya kami harapkan akan bisa meningkatkan prestasi sepakbola di Sultra,” tuturnya. (B)