ZONASULTRA.COM, RUMBIA – Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Abdul Rauf Abidin. Kegiatan ini berlangsung di gedung Serbaguna, Kecamatan Rumbia, Sabtu (28/4/2018).
Kegiatan O2SN kali ini dilaksanakan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Dimana sebelum dilaksanakan ditingkat kabupaten/Kota melalui perwakilan seluruh sekolah se- Kabupaten Bombana. Sementara di tahun 2018 diselenggarakan melalui perwakilan beberapa zona wilayah.
Kadis Dikbud Bombana, Abdul Rauf Abidin menyampaikan, penyelenggaraan O2SN salah satu tujuanya untuk menemukan bibit-bibit baru di daerah itu dalam bidang Olahraga.
“O2SN kali ini kami selenggarakan dengan cara yang berbeda. Dimana enam zona yang tampil dalam olimpiade di Kabupaten merupakan hasil seleksi dari tiap-tiap zona yang telah terbagi. Memang tidak terlalu ramai, tapi semua peserta adalah pilihan dan akan berjuang ketat dalam pertandingan ini,” tetang Abdul Rauf usai membuka kegiatan tersebut.
Abdul Rauf pula menyebutkan, Ada enam zona wilayah yang menggelar kompetisi dalam kegiatan tersebut yakni, Zona Rumbia dan pemekarannya meliputi kecamatan Rumbia, Rumbia Tengah, Masaloka Raya dan Mata Oleo. Zona Rarowatu meliputi Kecamatan Rarowatu, Rarowatu Utara, Lamtary Jaya dan Mata Usu.
Zona Poleang yang terdiri dari Kecamatan Poleang, Poleang Barat, Tontonunu, Poleang Tengah. Lalu, Zona Poleang Timur meliputi, Kecamatan Poleang Timur, Poleang Tenggara, Poleang Utara dan PoleangvSelatan.
Kemudian, zona Kabaena yang terbagi menjadi dua zona yaitu zona Kabaena Barat meliputi Kecamatan Kabaena Barat, Kabaena, Kabaena Selatan dan Zona Kabena Timur yang terdiri dari Kecamatan Kabaena Timur, Kabaena Tengah, Kabaena Utara.
Selain itu lanjut Abdul Rauf, para peserta O2DN akan mengikuti beberapa jenis lomba. Diiantaranya: Atletik, Bola Voli, Bulu Tangkis, Karate, Pencak Silat, Catur dan Tenis Meja.
“Kegiatan ini boleh dikata dipersingkat karna adanya agenda Ujian Nasional untuk tingkat Sekolah Dasar pada Tanggal 3 Mei 2018, kami juga sangat optimis melalui olompiade kali ini akan menghasilkan para peserta yang bermutu yang menjafi perwakilan terbaik mewakili Bombana di tingkat Provinsi dan Tingkat Nasional,” ujarnya.
Karena itu, ia berharap kepada seluruh peserta agar mampu bersaing secara sehat dengan penuh semangat agar bisa meraih posis terbaik dalam olimpiade tahun ini,” tutupnya. (B)