Antisipasi PSU Pilgub 2018, KPU Sultra Siapkan Anggaran Rp. 10 Miliar

50
Hidayatullah
Hidayatullah
Hidayatullah
Hidayatullah

 

ZONASULTRA.COM,KENDARI– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menyiapkan anggaran Rp. 10 miliar untuk mengantasipasi adanya Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada Pilgub 2018 mendatang.

Ketua KPU Sultra Hidayatullah mengatakan jika secara umum total anggaran pilgub 2018 dalam Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) yang telah diteken bersama Pemerintah Provinsi Sultra oleh Gubernur Nur Alam kemarin, Kamis (22/6/2017) sebesar Rp.258,68 miliar.

BACA JUGA :  Maju di Pilgub Sultra, Ini yang Membuat La Ode Ida Optimis Didukung PKS

Dimana aggaran ini akan dikucurkan sebanyak tiga tahap. Untuk Tahun Anggaran (TA) 2017, tahap pertama Rp. 93 miliar, kemudian tahap kedua sebesar Rp. 24,16 miliar sedangkan tahap ketiga akan dicairkan pada tahun anggaran 2018 sebesar Rp.141,51 miliar.

(Baca Juga : KPU dan Pemprov Sultra Baru Sepakati Anggaran Pilgub Rp. 117 Miliar)

“Jika kemungkinan terjadi PSU maka anggarannya sudah diporsikan dalam anggaran tahap tiga ini sebesar Rp10 miliar,” kata Hidayatullah di Kendari.

BACA JUGA :  Kuatkan Ekonomi dari Sektor Bawah, Hugua Bakal Bangun Industri di Desa

Untuk tahapan Pilgub Sultra sendiri sudah ditetapkan 8 Juni 2017 yang diluncurkan pada launching Pilkada serentak di KPU RI pada 14 Mei 2017 lalu.

“Tahapan ini bisa diakses melalui website resmi KPU, yakni www.kpu.go.id,” pungkasnya.  (B)

 

Reporter  :  Ilham Surahmin
Editor Tahir Ose