ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Masyarakat Wakatobi dihebohkan dengan beredarnya surat pernyataan pengunduran diri Arhawi dari jabatannya sebagai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Wakatobi.
Surat pengunduran diri yang ditandatangangi 21 Februari 2018 itu beredar di sejumlah grup WhatsApp. Dalam surat itu, Arhawi yang juga Bupati Wakatobi ini menyatakan mundur baik sebagai ketua, kader, maupun anggota DPD PAN Wakatobi.
(Baca Juga : Mundur dari PAN, La Bakry: Tidak Ada Tunggangan Politik)
Dalam surat itu juga Arhawi menyatakan bahwa ia membuat surat pengunduran diri itu secara sadar dan sungguh-sungguh tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
Tidak berselang lama kembali beredar foto Arhawi di medsos. Dalam foto tersebut Arhawi berpose bersama tim relawan calon gubernur Ali Mazi. Kuat dugaan Arhawi telah merapat ke kubu Ali Mazi.
(Baca Juga : DPC Gerindra Muna : Kisruh PAN Akan Menyulitkan Pemenangan Asrun-Hugua)
Saat dikonfirmasi soal kebenaran isi surat tersebut di rumah jabatannya, rupanya Arhawi sedang keluar daerah.
Sebelumnya pengunduran berjamaah juga dilakukan sejumlah anggota dan kader PAN yang tersebar di beberapa kabupaten di Sultra. (B)
Reporter : Nova Ely Surya
Editor : Jumriati