Buka Seleksi PPPK, Pemprov Sultra Butuh 152 Guru dan 28 Tenaga Kesehatan

ilustrasi cpns, asn, pns
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) rencananya akan mulai membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada pekan depan.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sultra, Mustari, mengatakan, untuk pendaftaran tahap awal pihaknya akan menerima sebanyak 180 orang, yang terdari dari 152 orang tenaga pengajar atau guru serta 28 orang tenaga medis atau perawat.

“Tapi itu masih perkiraan karena persoalannya kita harus hitung dulu anggarannya. Baik untuk proses seleksi mau pun untuk gajinya nanti, tapi kan ada dana taktis dan saya sudah menghadap sama Kepala BPKAD Bu Isma supaya dihitungkan dulu kebutuhan anggarannya,” terang Mustari di Kendari, Rabu (13/2/2019).

Menurut Mustari, hal itu dilakukan guna mengetahui kesiapan anggaran yang nantinya akan digunakan untuk membayar gaji PPPK. Terlebih gaji PPPK nantinya akan disetarakan dengan gaji ASN.

“Untuk perkiraan gaji itu sekitar Rp6 miliar untuk tahun 2019. Itu untuk tahap awal yang 180 orang ini, kalau cukup dana ini maka minggu depan saya lakukan pendaftaran PPPK untuk di lingkup Pemprov Sultra,” jelasnya.

Pendaftaran PPPK lingkup Pemprov Sultra ini akan dibuka secara umum dengan sejumlah persyaratan yang telah ditetapkan.

“Terus terang pusat membebankan kepada daerah yang sudah menetapkan APBD. Mestinya program ini dikeluarkan sebelum penetapan APBD, tapi semoga ini bisa ditaktisi dengan dana taktis,” tutupnya. (b)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini