23.8 C
Kendari
Sabtu, 31 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Berita Ekobis Butuh Dana Pendidikan Ajaran Baru, FIFGROUP Bisa Jadi Solusinya

Butuh Dana Pendidikan Ajaran Baru, FIFGROUP Bisa Jadi Solusinya

171
Butuh Dana Pendidikan Ajaran Baru, FIFGROUP Bisa Jadi Solusinya

ZONASULTRA.COM, KENDARI– FIFGROUP Cabang Kendari melalui unit bisnisnya Used Motocycle Financing (UFI) memberikan solusi bagi Anda yang sedang membutuhkan dana pendidikan untuk ajaran baru 2021.

Kebijakan tersebut dihadirkan dalam program marketing yang bertema “Kembali ke Sekolah Bersama Danastra,”. Akan tetapi lewat program ini customer FIFGROUP Kendari akan mendapatkan cashback saldo Astrapay hingga Rp300 ribu apabila mengajukan pinjaman dana.

BACA JUGA :  Ajukan Pinjaman di FIFGROUP Kendari, Pelanggan Diberi Cashback Hingga Rp200 Ribu

Marketing Officer UFI FIFGROUP Kendari Firda Afrianti menjelaskan promo ini menyasar customer potensial UFI yang mempunyai anak usia pendidikan sekolah. Diharapkan dengan momen yang tepat tahun ajaran baru 2021/2022, kebijakan ini bisa memberikan manfaat bagi customer mereka.

“Untuk sasaran nya, untuk customer terpilih yang sudah diupload di fm sales, baik data CRM ataupun data Non CRM,” ucap Firda Afrianti melalui pesan WhatsApp, Jum’at (2/7/2021).

BACA JUGA :  FIFGROUP Kendari Berpartisipasi di Kegiatan Donor Darah OJK Sultra

Selain itu, untuk mendapatkan cashback Astrapay Rp300 ribu, anda setidaknya mengajukan pinjaman dana lebih dari atau sebesar Rp6 juta. Selanjutnya apabila di bawah angka itu, cashback Astrapay Rp150 ribu.

“Promo berlaku sampai september 2021, dan cashback diterima customer maksimal H plus 1 hari kerja setelah terbentuk kontrak,” jelasnya. (b)

 


Penulis: M14
Editor: Ilham Surahmin