Diduga Arus Pendek Listrik, Sebuah Rumah di Muna Terbakar

787
Diduga Arus Pendek Listrik, Sebuah Rumah di Muna Terbakar
KEBAKARAN - Sebuah rumah semi permanen milik Wa Lina (43) warga Desa Pure, Kecamatan Wakorumba Selatan (Wakorsel), Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) rata dengan tanah di lahap si jago merah, Minggu (24/6/2018). Kebakaran rumah semi permanen ini, diduga akibat korsleting listrik. (Foto istimewa).

ZONASULTRA.COM, RAHA – Sebuah rumah semi permanen milik Wa Lina (43) warga desa Pure, Kecamatan Wakorumba Selatan (Wakorsel), Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) ludes dilalap api, Minggu (24/6/2018). Dugaan sementara, penyebab kebakaran itu akibat hubungan arus pendek listrik (korslet).

Kapolsek Pure IPTU Andi Zulkivar menjelaskan, peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 06.00 WITA pagi tadi. Kejadian tersebut dilihat pertama kali oleh warga setempat, La Rahim (54) dan langsung berteriak meminta pertolongan. Infromasi yang terhimpun, rumah tersebut dihuni oleh Imam Safi’i, saudara Wa Lina.

BACA JUGA :  Rumah Kades Tapusuli Konut Ludes Terbakar

“Saat itu, dia (La Rahim) melihat asap di bagian atap dapur. Beberapa saat kemudian, dia mendengar bunyi ledakan sebanyak dua kali,” kata Iptu Andi Zulkivar saat dihubungi lewat WhatsApp, Minggu (24/6/2018).

(Baca Juga : Ditinggal Penghuninya, Dua Rumah Warga di Konut Terbakar)

Kata Andi Zulkivar, tak lama mendengar bunyi ledakan yang berasal dari tabung gas, kemudian saksi (La Rahim) melihat kobaran api sudah membesar dan sekitika merembet seluruh rumah korban yang terbuat dari kayu itu.

BACA JUGA :  8 Rumah Kos Warga di Konut Ludes Dilalap Sijago Merah

“Satu unit motor juga ikut terbakar di dalam rumah itu,” tuturnya.

Dengan kejadian tersebut, korban bernama Wa Lina (43) mengalami kerugian harta benda kurang lebih sekitar Rp. 75 juta. (B)

 


Reporter : Kasman
Editor : Abdul Saban