ZONASULTRA.COM, KENDARI – Perpustakaan modern bertaraf internasional yang ada di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) rencananya akan diresmikan tahun ini. Saat ini sedang menuju pengerjaan interior di lantai satu dan lantai dua.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sultra Nur Saleh mengatakan, pengerjaan interiornya sendiri saat ini sementara dalam proses tender. Dia berharap pada awal atau akhir bulan ini sudah bisa dimulai.
“Sehingga 30 hari tender seperti yang dibicarakan di kontrak itu bisa dipenuhi,” ucapnya saat ditemui di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sultra pada Senin (14/6/2021).
Untuk anggaran interior dua lantai tersebut berkisar Rp2,4 miliar yang berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Harapannya bisa lengkap di era Covid-19 ini sehingga di lantai tiga sampai lantai enam bisa juga diselesaikan di APBD perubahan ini.
“Kalau itu memungkinkan ada anggaran untuk itu,” tambah Saleh.
Lanjutnya, di lantai satu ada ruang baca dan ruang penelusuran sehingga di sana disiapkan persyaratan untuk memudahkan para pengunjung untuk mencari referensi yang ada di perpustakaan.
Sedangkan di lantai dua selain ada ruang baca, juga ada ruang pemutaran film dokumenter yang diharapkan selesai tahun ini. Film dokumenter ini dominan untuk dokumenter Sultra dengan harapan para pejuang, tokoh-tokoh Sultra ada informasinya di sana. Sehingga selain cinta tanah air juga masyarakat bisa cinta kepada pahlawan yang memperjuangkan Sultra ini.
Baca Juga :
Konstruksi Perpustakaan Internasional Rampung
Kata Saleh, untuk peresmian masih dengan rencana awal, yaitu akhir tahun ini. Kalau pekerjaan interiornya selesai maka akan diresmikan pada saat ekspos tiga tahun kepemimpinan Ali Mazi-Lukman Abunawas sebagai gubernur dan wakil gubernur. (b)
Penulis: M11
Editor: Jumriati