Harga Cabe di Kendari Masih di Atas Harga Normal

164
Harga Cabe di Kendari Masih di Atas Harga Normal
Harga Cabe di beberapa pasar di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) masih diatas harga normal atau belum mengalami penurunan sejak kenaikannya beberapa waktu lalu.(Ismu/Zonasultra.id)

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Harga cabe di beberapa pasar di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) masih di atas harga normal atau belum mengalami penurunan sejak kenaikannya beberapa waktu lalu.

Salah seorang pedagang di pasar Anduonohu Kendari, Jumarni (38) saat ini menjual cabe keriting seharga Rp50 ribu dari harga sebelumnya Rp40 ribu/kg, cabai besar Rp50 ribu/kg dari Rp40 ribu/kg, cabe rawit Rp50 ribu/kg dari Rp40 ribu/kg.

“Belum turun, ini naiknya dari satu bulan yang lalu. Kita belum turunkan karena harga dari distributor juga belum stabil,” ucapnya di Kendari pada Jumat (16/9/2022).

BACA JUGA :  Indosat membukukan pendapatan sebesar Rp51,2 triliun di tahun 2023

Senada dengan itu, salah seorang pedagang bumbu dapur di pasar basah Mandonga, Firda (35) menjual cabe keriting seharga Rp50 ribu/kg dari Rp40 ribu, kemudian cabai besar Rp60 ribu/kg dari sebelumnya Rp40 ribu dan cabai rawit Rp60 ribu/kg dari yang sebelumnya Rp40 ribu/kg.

Ia menjelaskan bahwa harga bumbu dapur yang masih stabil saat ini yaitu bawang putih dengan harga Rp35 ribu/kg, sementara komodititas yang mengalami penurunan harga yakni bawang merah yaitu dari Rp60 ribu/kg menjadi Rp40 ribu. Harga tersebut juga berlaku di pasar Anduonohu.

BACA JUGA :  7 Keunggulan MacBook Air yang Membuatnya Jadi Pilihan Utama

Para pedagang bumbu-bumbu dapur termasuk cabe tersebut membeli barang dagangannya dari distributor lokal yaitu Raha, Kabupaten Muna dan dari luar yaitu Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). (C)

 


Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini