Kapolres Konsel Intruksikan Seluruh Anggotanya Bantu Korban Banjir

BANJIR - Kapolres Konsel AKBP Dedi Andrianto saat meninjau lokasi banjir di Desa Mondoe Kecamatan Palangga Selatan. Senin (27/5/2019). (ERIK ARI PRABOWO/ZONASULTRA.COM).

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Kepala Kepolisian Resor (Polres) Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) AKBP Dedi Andrianto meninjau sejumlah lokasi banjir di daerah itu. Dedi juga mengintruksikan anggotanya di seluruh wilayah Konsel agar siaga dan membantu para korban.

“Curah hujan masih tinggi, anggota di setiap wilayah Konsel harus tanggap jangan sampai ada korban jiwa,” kata Dedi saat meninjau lokasi banjir di wilayah Palangga Selatan, Senin (27/5/2019).

Dedi mengungkapkan, data sementara yang diterima pihaknya terdapat empat desa yang terdampak banjir.

Kapolres Konsel Intruksikan Seluruh Anggotanya Bantu Korban BanjirDi Desa Lamokula Kecamatan Moramo Utara, ketinggian air mencapai 50 cm hingga 1 meter. Rumah yang terendam ada 27 unit. Kemudian Desa Mekar Jaya Kecamatan Moramo Utara ketinggian air 40 cm hingga 60 cm dan rumah yang terendam empat unit.

Selanjutnya banjir terjadi di Desa Mondoe Kecamatan Palangga Selatan. Ketinggian air rata-rata 40 cm hingga 60 cm dan ada empat unit rumah yang terendam. Desa Waworaha Kecamatan Palangga Selatan ketinggian air 40 cm sampai 60 cm, rumah yang terendam empat unit.

(Berita Terkait : Sejumlah Wilayah di Konsel Terendam Banjir, Cadangan Logistik di BPBD Kosong)

Selain itu, Desa Tetenggolasa Kecamatan Andoolo juga terdampak banjir. Ketinggian air mencapai 40 cm hingga 60 cm dan rumah yang terendam ada emapt unit. Serta Desa Ambesea Kecamatan Laeya ketinggian air 40 cm hingga 70 cm rumah, yang terendam 12 rumah dan 1 kantor desa.

“Untuk korban jiwa tidak ada, untuk kerugian mencapai puluhan juta rupiah,” ujar Dedi. (b)

 


Kontributor: Erik Ari Prabowo
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini