
ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kota Kendari Alasman Mpesau ditantang oleh perwakilan massa aksi pendukung Rasak-Haris untuk bersumpah menggunakan Alquran.
Baca Juga : Massa Simpatisan Rasak-Haris Kembali Turun ke Jalan
Sontak tantangan ini membuat suasana sedikit gaduh, akan tetapi Alasman pun menerima tantangan tersebut dan akhirnya mengajak timnya di Panwas untuk sama-sama bersumpah atas nama Allah SWT.
Setelah selesai melakukan sumpah menggunakan kitab suci umat Islam tersebut, tim perwakilan Rasak-Haris pun mulai merasa sedikit tenang.
Dalam sumpah tersebut, Alasman mengucapkan bahwa akan menuntaskan semua laporan dugaan kecurangan dalam pelaksanaan Pilwali Kota Kendari tahun 2017.
“Saya akan bekerja berdasarkan aturan, dan demi atas nama Allah siap menerima konsekuensi dunia akhirat,” kata Alasman di depan Kantor KPU Kota Kendari, Jumat (17/2/2017).
Baca Juga : Polwan Jadi Garda Terdepan Kawal Aksi Demo Tim Rasak-Haris
Selain itu, Ketua KPU Kota Kendari juga melakukan sumpah yang sama dengan Ketua Panwaslih Kota Kendari. (B)
Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Jumriati