Lukman Abunawas Pastikan AMAN Daftar di KPU

117
Lukman Abunawas
Lukman Abunawas

Lukman Abunawas Lukman Abunawas

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Bakal Calon (Balon) Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas memastikan dirinya bersama Ali Mazi (AMAN) mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) sesuai tanggal yang ditetapkan.

Sejauh ini kata Lukman, pasangan AMAN sudah klop dan tidak ada lagi perubahan seperti isu yang berhembus di masyarakat. Ia pun menyatakan dirinya sudah siap mengundurkan diri sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebelum pendaftaran di KPU.

BACA JUGA :  Hugua: Hasil Survei yang Beredar di Medsos Adalah Propaganda

“Biarkan isu berhembus di masyarakat. Tunggu saja ada waktunya kita panggil teman-teman media,” ungkap Lukman, Rabu (27/12/2017) di Kantor Gubernur Sultra.

BACA JUGA :  Rusda-Sjafei Dukung Bupati Mubar Berantas Politik Uang di Sultra

Ia pun menyatakan partai pendukung tidak akan berubah dari yang sebelumnya Golkar dan Nasdem ditambah lagi beberapa partai pengusung lainnya yang belum menyatakan sikap Demokrat dan Gerindra. (B)

 

Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Tahir Ose