ZONASULTRA.COM,KENDARI– Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan cabang Kendari menyelenggarakan pasar murah selama dua hari mulai Senin (20/5/2019) hingga Selasa (21/5/2019) di kantornya.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan, La Uno mengatakan pihaknya menyiapkan 400 paket sembako murah yang akan disalurkan selama dua hari.
Sembako murah ini terdiri dari beras 5 kg, minyak goreng 4 liter, gula pair 2 kg dan sirup 1 botol. Paket ini hanya diberi harga Rp75 ribu.
“Sama dengan tahun sebelumnya, kita subsidi sebagian biayanya dan warga tinggal bayar 75 ribu,” ungkap La Uno melalui siaran tertulisnya.
(Baca Juga : BPJS Ketenagakerjaan Kendari Serahkan Santunan Rp 547 Juta)
Bedanya tahun ini adalah, paket sembako murah tersebut hanya diperuntukan bagi masyarakat yang telah terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.
Pasalnya, syarat untuk mendapatkan paket tersebut harus menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Peserta BPJS Ketenagakerjaan/ Jamsostek.
La Uno menjelaskan, program sembako murah ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada masyarakat atau pekerja yang telah terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.
“Kami tentu ingin menyampaikan ucapan terimakasih kepada mereka, dan semoga pasar murah ini bermanfaat,” jelas La Uno. (B)