Pemkot Kendari Dukung Penuh Peningkatan Pelayanan Kesehatan

168
Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari Rahminingrum
Rahminingrum

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari terus berupaya meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Hal itu tak lepas dari dukungan dan respon cepat Wali Kota Sulkarnain Kadir.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari Rahminingrum mengatakan, program apapun yang mereka sampaikan, selama itu untuk kepentingan masyarakat, pemkot selalu merespon cepat. Baik itu dukungan regulasi, kebijakan, maupun pendanaan.

“Ketika kami punya kesulitan maupun kendala dalam program kesehatan, kami selalu disahuti dan diberikan jalan keluar terhadap permasalahan kami oleh pemkot,” ungkap Rahminingrum dijumpai usai rakor vaksinasi lansia, Senin (12/4/2021).

BACA JUGA :  Atase Agama Kedutaan Arab Saudi Temui Wali Kota Kendari

Salah satu contoh kecilnya, lanjut Rahminingrum adalah kegiatan rakor percepatan vaksinansi lansia. Beberapa waktu lalu dirinya mengeluh kepada wali kota terkait kurangnya lansia yang melakukan vaksinasi. Keluhan itu langsung direspon pemkot dengan segera mengadakan rakor percepatan vaksinansi lansia.

Rahminigrum menjelaskan, terkait program kerja mereka tahun ini, pihaknya sedang berupaya agar percepatan vaksinansi masyarakat Kota Kendari bisa segera terselesaikan.

BACA JUGA :  DPRD Tetapkan Tiga Raperda Jadi Perda

Yang kedua, pihaknya lagi menyiapkan verifikasi kota sehat di mana kota sehat tertinggi yakni Swasti Saba Wisara tersebut pernah dianugerahi untuk Kota Kendari.

“Karena tahun ini adalah tahun verifikasi untuk Kota sehat, mudah-mudahan dengan adanya dukungan dari semua pihak, dan juga pemerintah kota, kita tetap mempertahankan anugerah ini,” tutupnya. (b)

 


Penulis: M17
Editor: Jumriati