ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh tiap 22 April, Maritim Muda Sulawesi Tenggara bersama Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Kelautan Universitas Halu Oleo (UHO) dan beberapa lembaga lainnya seperti MRI Sultra dan Trash Hero menanam mangrove di Kendari Water Sport, Senin (22/4/2019).
Koordinator Kegiatan Tanam Mangrove Mundzir Massar mengungkapkan bentuk kegiatan yang dilakukan adalah penanaman 200 pohon mangrove di kawasan Kendari Water Sport. Lokasi ini dipilih karena merupakan salah satu spot wisata di Kendari yang ramai pengunjung.
“Alhamdulillah kegiatan ini disambut baik oleh lembaga ataupun komunitas yang bergerak serta masih sadar akan pentingnya planet bumi,” kata Mundzir.
Baca Juga : Peringati Hari Bumi, Mahasiswa FISIP Tanam Mangrove di Pesisir Tondongeu
Alasan penanaman mangrove, lanjutnya, karena perannya yang sangat penting. Salah satu fungsi mangrove menyerap karbon dan dapat mencegah pengikisan lapisan ozon. Selain penanaman mangrove, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pemungutan sampah plastik yang banyak mengendap di bawah pohon mangrove.
“Lokasi Water Sport ini kami pilih, karena selain tempat wisata, kami melihat di sini mangrovenya tidak padat. Terus juga banyak sampah. Dulu memang ada penanaman seribu pohon, cuman ada beberapa yang tidak tumbuh. Jadi ini sekalian mengganti,” kata dia.
Dengan kegiatan bersih-bersih dan penanaman mangrove ini, masyarakat yang berkunjung diharapkan tidak membuang sampah sembarangan lagi, serta bisa menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap bumi yang hijau ini.
Kegiatan bersih-bersih seperti ini juga akan menjadi kegiatan rutin Maritim Muda Sultra, yang dikemas menjadi program bernama Sadar Bersih (Sabi). (b)