Polda Sultra Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Wanggu

Polda Sultra Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Wanggu
BANTUAN LOGISTIK - Penyerahan bantuan logistik dari Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) kepada pengungsi korban banjir di Wanggu, Kelurahan Lepolepo, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Selasa (11/6/2019). (Fadli Aksar/ZONASULTRA)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) memberikan bantuan logistik kepada 657 pengungsi akibat banjir yang melanda warga yang bermukim Jalan Sungai Wanggu, Kelurahan Lepolepo, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Selasa (11/6/2019).

Kepala Kepolisian Daerah Kapolda Sultra Brigjen Pol Iriyanto menjelaskan, hampir selama dua minggu ini terjadi bencana banjir di 7 kabupaten/kota karena sejumlah sungai meluap. Karena itu, pihaknya memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah.

“Kita merasa berempati kepada masyarakat. Kita harapkan dengan bantuan ala kadarnya, bisa mengurangi beban yang ditanggung dampak dari curah hujan yang sangat tinggi, sehingga mengakibatkan banjir,” ujar Brigjen Pol Iriyanto, usai menyerahkan bantuan.

Baca Juga : Stok Makanan Menipis, Pengungsi di Wanggu Butuh Dapur Umum

Ratusan bantuan yang diberikan itu berupa makanan cepat saji, beras, mie instan, obat-obatan, perlengkapan popok bayi, dan berbagai peralatan mandi serta beberapa kebutuhan di dalam tenda pengungsian.

Lurah Lepolepo Tugiman, mewakili masyarakat korban banjir, menyatakan rasa terima kasih kepada jajaran kepolisian, khususnya dari Polda Sultra, yakni Kapolda dan Kapolres Kendari yang telah memberikan kami bantuan berupa sembako untuk warganya yang terkena banjir.

“Mudah-mudahan apa yang diberikan oleh jajaran kepolisian ini bermanfaat dan meringankan beban kami. Korban terdampak banjir sejumlah 150 KK dan 657 jiwa di 5 RT,” tukas Tugiman.

Pemberian bantuan ini, dihadiri oleh beberapa pejabat utama (PJU) Polda Sultra, Kabid Humas AKBP Harry Goldenhardt, Kapolres Kendari AKBP Jemi Junaidi, dokter forensik Rumah Sakit Bhayangkara Kompol dr Mauluddin. (a)

 


Kontributor: Fadli Aksar
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini