Pompa Alkon Rusak, Kapal Penumpang Bombana-Baubau Alami Kebakaran

265
Pompa Alkon Rusak, Kapal Penumpang Bombana-Baubau Alami Kebakaran
Kapal penumpang rute Bombana-Baubau hangus dilalap api. Kapal Motor Armada III ini mengalami kebakaran akibat terjadi kebocoran pada pompa alat kontrol (alkon). (Istimewa)

ZONASULTRA.ID, KENDARI- Kapal penumpang rute Bombana-Baubau hangus terbakar saat berada di Dermaga Masaloka, Bombana. Saat itu kapal hendak mengambil penumpang dari Bombana ke Baubau.

Peristiwa kebakaran yang terjadi pada Senin (15/8/2022) kemarin itu disinyalir akibat pompa alat kontrol (alkon) yang mengalami kebocoran. Saat kejadian, kapal hanya memuat seorang anak buah kapal (ABK) sendiri.

“Nama kapalnya yakni Kapal Motor Armada III. Waktu kejadian sekitar pukul 16.00 Wita,” kata Humas Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kendari, Wahyudi dikonfirmasi via pesan singkat, Selasa (16/8/2022).

BACA JUGA :  Remaja Asal Konawe Dilaporkan Tenggelam Saat Mandi di Sungai

Kapal penumpang tersebut rencananya akan mengangkut penumpang asal Bombana menuju Baubau. Sebelum mengambil penumpang, ABK terlebih dulu mengeluarkan air yang ada di dalam kapal menggunakan alkon.

Namun pada saat ABK memompa air yang ada di dalam kapal, tiba-tiba muncul percikan api dari pompa alkon sehingga seketika mengakibatkan kebakaran. Beruntung kapal masih berlabuh di dermaga.

BACA JUGA :  Seorang Pria di Kendari Tewas Saat Bakar Lahan di Kebun

“Itu kapal lagi mau persiapan ambil penumpang dari Bombana menuju Baubau. Jadi sebelum ambil penumpang dikeluarkan dulu airnya yang ada di kapal pakai pompa alkon,” ungkapnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu. Seorang ABK yang berada di dalamnya berhasil menyelamatkan diri. Namun kapal tidak bisa diselamatkan sehingga seluruh badan kapal hangus terbakar. (B)

 


Kontributor: Yudin
Editor: Muhamad Taslim Dalma