ZONASULTRA.COM, KENDARI – Demi menciptakan pemerataan penyaluran bantuan bagi warga terdampak Covid-19 di Kota Kendari, Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari menempelkan stiker penanda di rumah warga yang telah menerima bantuan, baik itu PKH, bantuan sembako, maupun BLT.
Wali Kota Kendari, Sulkarnain mengungkapkan hal ini dilakukan agar penyaluran bantuan bisa terpetakan dengan baik, yang juga dapat memudahkan lembaga atau komunitas yang ingin menyalurkan bantuannya bisa memilih ke mana ingin menyalurkan bantuannya.
“Jadi kalau masyarakat yang rumahnya sudah ditempel stiker ini, berarti sudah menerima bantuan dari pemerintah sehingga lembaga atau komunitas tinggal memilih mau ke mana dia sumbangkan bantuannya,” kata Sulkarnain dalam telekonferensi, Senin (5/4/2020).
Orang nomor 1 di Kendari itupun mengakui bahwa masih kerap menerima keluhan dari beberapa masyarakat tentang masih banyak masyarakat yang tidak menerima bantuan, walupun hingga saat ini sebanyak 27.000 paket sembako telah disalurkan.
“Maka dari itu kalau kita tempel stiker ini kita tinggal liat lagi, mana masyarakat yang belum kebagian berarti belum tertempel stiker,” kata dia.
Sulkarnain menegaskan bagi masyarakat yang dengan sengaja melepas stiker yang telah ditempelkan ke rumahnya, berarti secara tidak langsung mengundurkan diri sebagai penerima bantuan dan tidak akan direkomendasikan kembali untuk menerima bantuan.
“Penempelannya sudah mulai hari ini. Dengan ini kita harap yang belum tersentuh bantuan bisa segera mendapatkan bantuan,” tutupnya. (B)