Rusman Emba: Kalau Ridwan Maju, Saya Tidak Maju

224
Bupati Muna, Rusman Emba

Bupati Muna, Rusman EmbaBupati Muna, Rusman Emba

 

ZONASULTRA.COM, RAHA – Bupati Muna, Rusman Emba menilai pernyataan Ridwan Bae terkait keinginannya maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun depan adalah salah satu strategi politik untuk melakukan konsolidasi basis masa keduanya.

Menurut mantan Ketua DPRD Sultra ini, berbicara tentang kaderisasi di partai politik, ia sudah malang melintang di dunia politik.

Misalnya pernah menjadi anggota DPRD Muna, Ketua DPRD Sultra dan bahkan pernah menjadi anggota DPD RI dan sekarang ini masyarakat Muna memberikan amanah sebagai Bupati Muna.

Dengan track record politik yang dimilikinya, wajar saja, kalau Rusman menyatakan siap bertarung dalam Pilgub Sultra nanti.

Akan tetapi, Rusman tetap memiliki hitung-hitungan lain. Artinya, kalau Ridwan maju, maka Rusman tidak maju. Begitupun sebaliknya kalau Ridwan tidak maju berarti ruang untuk itu adalah miliknya (Rusman Emba).

“Jadi momentum Pilgub ini, momentum kita semua. Sehingga siapapun bisa menjadi Gubernur,” kata Rusman saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (13/6/2017).

BACA JUGA :  713.066 Surat Suara Pilgub Sultra Siap Disebar

Ketua FKPPI Sultra ini menambahkan, tentunya dengan latar belakangnya yang pernah menjadi Ketua DPRD Sultra dan anggota DPD RI, tentunya bukan hal yang luar biasa kalau kemudian berpikir menjadi seorang gubernur.

Bahkan, seperti yang kita lihat sekarang beberapa partai memberikan ruang terbuka dalam persoalan pencalonan, misalnya seperti Partai Demokrat, PDI-P, Nasdem, PPP, Hanura dan bahkan Golkar.

“Saya sangat mengapresiasi pak Hugua, pak Ridwan, Rusda Mahmud serta calon lainnya. Tapi tentu kita masing-masing punya konstituen dan basis sehingga pada akhirnya biarlah masyarakat yang memilih siapa pemimpin yang terbaik di antara kita semua,” tuturnya.

Berita Terkait : Taruhan Potong Jari, Ridwan Bae: Kalau Saya Maju Sejuta Persen Rusman Mundur

Rusman berharap, kalaupun nanti dia dan Ridwan Bae maju dan saling berhadap-hadapan di moment Pilgub nanti, basis masa tidak terpecah. Sehingga tentunya Ridwan sebagai seniornya diharapkan bisa menalsolidkan basis masa yang ada.

BACA JUGA :  Turunkan 2/3 Kekuatan, Polda Sultra Mulai Pergeseran Pasukan ke TPS

“Artinya, pada pertarungan di Pilgub ini. Insya Allah ketika kita bertarung, kita bekerja secara maksimal bukan sekedar sebagai pelengkap dalam pertarungan. Tentunya perhitungan dan konsolidasinya matang,” jelasnya.

Sejauh ini, Rusman Emba sendiri mengaku sudah melakukan komunikasi politik dengan beberapa partai seperti PDIP, Demokrat, Nasdem, PPP, Hanura dan Golkar. Untuk itu, dia tidak akan menyia-nyiakan peluang itu untuk maju sebagai salah satu kontestan gubernur Sultra.

Sebelumnya, dalam sebuah acara buka puasa bersama di Kendari, Ridwan Bae mengatakan kalau dia maju di Pilgub Sultra nanti, maka seribu persen Rusman tidak akan maju. Saat itu, Ridwan sangat yakin, jika dirinya maju dalam Pilgub, tentu saja, Rusman akan mundur sebagai konstetan. (A)

 

Reporter : Kasman
Editor : Abdul Saban