ZONASULTRA.COM, KENDARI – Satu orang jemaah calon haji (JCH) wanita asal Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Marhan Ali Telano (63) meninggal dunia di Mekkah pada Minggu (28/7/2019) waktu setempat. Jemaah yang tergabung di kloter 23 merupakan warga Jalan Kedondong, Anduonohu, Kecamatan Poasia.
Meninggalnya jemaah ini dibenarkan oleh Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementrian Agama Kota Kendari, Marwijid. Kata dia, jemaah tersebut menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit (RS) An-Nur Mekah sekitar Minggu siang.
“Ada jemaah haji yang meninggal asal Kendari. Meninggalnya siang, kami dikabari sekitar pukul setengah enam sore tadi,” ujar Marwijid dihubungi, Minggu (28/7/2019) malam.
Baca Juga : Pembangunan Embarkasi Haji di Kendari Butuh Anggaran Rp220 Miliar
Berdasarkan informasi yang diperolehnya dari ketua kloter, almarhumah sebelumnya sempat mengeluh demam. Setelah diperiksa oleh tim medis, ia lalu dirujuk ke rumah sakit di Mekkah. Namun nyawanya tak bisa diselamatkan dan dinyatakan meninggal dunia.
“Keluarga almarhumah sudah mengetahui kejadian ini setelah dihubungi oleh Pak Sulkarnain, Wali Kota Kendari yang juga bertugas sebagai Tim Pemantau Haji Daerah (TPHD) Kota Kendari,” ujarnya.
Ia juga mengatakan jenazah almarhumah tidak akan dipulangkan ke tanah air dan akan dimakamkan di Mekkah. Hanya barang-barangnya saja yang akan dikembalikan ke pihak keluarga.
Marwijid berharap keluarga yang ditinggalkan bisa diberi ketabahan. Ia juga berpesan kepada seluruh jemaah haji untuk terus menjaga kesehatannya selama menunaikan ibadah. (*)