Semarak Ulang Tahun Alfamidi Banjir dengan Hadiah Jutaan Rupiah

287
Semarak Ulang Tahun Alfamidi Banjir dengan Hadiah Jutaan Rupiah
ALFAMIDI - Dalam rangka semarak ulang tahun Alfamidi yang ke-13, PT Midi Utama Indonesia Tbk Branch Kendari menghadirkan voucher belanja menarik dengan total jutaan rupiah bagi masyarakat yang beruntung. (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dalam rangka semarak ulang tahu Alfamidi yang ke-13, PT Midi Utama Indonesia Tbk Branch Kendari menghadirkan voucher belanja menarik dengan total jutaan rupiah bagi masyarakat yang beruntung.

Branch Marketing Alfamidi Kendari, Erwin Wijaya mengatakan dalam peringatan ulang tahun kali ini, alfamidi mengsung tema Rezeki 13 Alfamidi, dimana akan ada berbagai hadiah menarik seperti Uang Tunai Rp13 juta , Uang Tunai Rp1,3 juta, voucher belanja Rp100 ribu dan ribuan voucher lainnya.

BACA JUGA :  Indosat membukukan pendapatan sebesar Rp51,2 triliun di tahun 2023

“Cukup dengan berbelanja minimal Rp50.000 yang didalamnya terdapat produk sponsor, jika anda beruntung akan mendapatkan hadiah kejutan yang terdapat di ekor struk setiap harinya,” ungkapnya.

Selain itu, ia melanjutkan Alfamidi juga menyelenggarakan Lomba menggambar dengan tema semarak ulang tahun alfamidi ke-13 yang terdiri dari 2 kategori yaitu kategori SD kelas 4-6 dan kategori SMP kelas 7-9 dengan belanja minimal Rp13.000 periode stuk 1 september – 31 oktober 2020 untuk info lebih lanjut kunjungi instagram @alfamidi.kendari.

BACA JUGA :  Realisasi Belanja Negara di Sultra Tahun 2023 Sebesar Rp29 Triliun

Selain Kejutan Semarak Ulang Tahun Alfamidi Ke-13 Alfamidi juga banyak menghadirkan promo diantaranya PROMO TTM (Tebus Terus Murahnya) dengan belanja minimal Rp50.000 bisa Tebus Murah mulai dari Rp5.000 hingga Rp10.000.

“Untuk itu, bagi anda yang ingin kebagian rezeki 13 dari Alfamidi, yuk segera belanja ke outlet alfamidi terdekat,” tutupnya. (b)

 


Kontribtor: Sri Rahayu
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini