
ZONASULTRA.COM, KOLAKA – PT Aneka Tambang (ANTAM) Unit Bisnis Pertambagan Nikel (UBPN) Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali menggelar silaturahmi dengan pemerintah dan masyarakat desa Sopura, kecamatan Pomalaa, kabupaten Kolaka, Jumat (4/1/2019).
Kepala Desa (Kades) Sopura, Patongai mengatakan silaturahmi antara ANTAM dengan masyarakat itu merupakan kegiatan rutin perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut yang dilaksanakan setiap bulannya dengan mengunjungi masyarakat di kecamatan Pomalaa.
Dia menilai, kunjungan silaturahmi itu menggambarkan betapa besarnya komitmen ANTAN dalam menjaga hubungan yang baik dengan masyarakat di di sekitar wilayah operasinya.
“Saya menghimbau kepada masyarakat, mari kita sama-sama menjaga ANTAM agar kondusif, apalagi ANTAM dan Sopura sangat dekat. Selain itu, terkait kebutuhan prioritas kita selama ini saya rasa ANTAM tidak menutup mata,” ujarnya singkat.
Sementara itu, Eksternal Relation Manager PT ANTAM UBPN Sultra, Pamiluddin Abdullah menjelaskan masyarakat Sopura tentunya sudah lama mengenal ANTAM. Jadi sudah sepatutnya menjaga hubungan yang baik agar terus harmonis.
“Kemenangan ANTAM di Pomalaa memiliki pabrik, jika dibandingkan daerah lainnya. Untuk itu, mari kita dukung bersama ANTAM agar terus berproduksi. Sebab, kalau ANTAM sudah tidak produksi, maka tidak ada lagi yang bisa dibagi. ANTAM tentunya tidak menutup mata dalam membantu meningkatkan pembangunan dan kesejahtraan. Tapi tentunya tidak bisa memberikan orang perorang,” jelasnya.
Ia menambahkan, ANTAM memiliki program kemitraan yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat pemilik usaha kecil dan menengah dalam mengakses pinjaman modal usaha.
“Tapi melalui evaluasi dulu apakah bisa dibantu atau tidak. Namun, tentunya ada jaminan yang bertujuan saling mengikat antara perusahaan dan masyarakat. Adapun macet (tidak mengembalikan, red) maka jaminannya pun tidak hangus atau diambil, tapi ditunggu hingga melunasi sampai tuntas kemudian jaminannya dikembalikan,” bebernya.
Selain itu, masyarakat penerima program kemitraan akan ditingkatkan kapasitasnya oleh ANTAM melalui pelatihan keterampilan mengelola usaha sampai dengan pengembangan bisnisnya.
“Jika masyarakat memiliki keterampilan, maka bisa menumbuhkan perekonomian. Jadi lihat hubungan yang baik dan bagaimana keikhlasan ANTAM memberi,” tandasnya.
Di tempat yang sama, Camat Pomalaa Sairman bahwa sejak dulu, ANTAM sudah melekat di hati masyarakat Sopura. Terlebih lagi, sudah banyak bantuan perusahaan itu yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Tahun lalu ANTAM sudah membantu pembangunan Masjid di sini (Sopura, red). ANTAM sangat membuka diri selama ini untuk kepentingan masyarakat. Apalagi menyangkut pergerakan-pergerakan ekonomi dan kesehatan masyarakat,” katanya.
Tak luput Sairman membeberkan jika ada beberapa warga di Sopura yang masih kesusahan air bersih, sehingga mengharapkan adanya perhatian ANTAM untuk tahun ini.
“Patut kita beri aplaus (tepuk tangan) kepada ANTAM, karena satu-satunya perusahaan yang rutin menggelar tatap muka secara langsung dengan masyarakat. Mudah-mudahan dengan silaturahmi ini bisa terus menjaga hubungan yang baik antara perusahaan dengan pemerintah serta masyarakat di Sopura,” katanya. (*)