Surat Instruksi DPP Sudah Diterima, PAN Sultra Jadwalkan Muswilub

Kader Partai Amanat Nasional (PAN) Sukarman
Sukarman

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Surat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN tentang instruksi pelaksaan Musyawarah Wilayah Luar Biasa (Muswilub) telah diterima Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sulawesi Tenggara (Sultra). Lewat Muswilub, Ketua DPW PAN Umar Samiun akan diganti.

Kader Partai Amanat Nasional (PAN) Sukarman
Sukarman

Pengurus DPW PAN Sultra Sukarman mengatakan saat ini Muswilub dalam tahap persiapan oleh pengurus PAN di Sultra. Mengenai waktu pelaksanaan, masih menunggu kapan kesempatan DPP untuk datang ke Sultra.

“Mekanismenya sama dengan Muswil sebelumnya, pakai tim formatur yang akan ditentukan DPP. Formatur lama saya kira sudah tidak sinkron lagi, olehnya harus ada perubahan dengan membentuk formatur baru,” kata Sukarman yang juga anggota DPRD Sultra di ruang kerjanya, Senin (10/4/2017).

Sejauh ini kandidat terkuat untuk menjadi Ketua DPW PAN adalah Abdurrahman Saleh yang juga Ketua DPRD Sultra. Kata Sukarman, boleh jadi skenarionya DPP akan menunjuk langsung 1 nama yang menjadi ketua.

Sukarman mengaku sudah bertemu Umar Samiun yang tengah menjadi tersangka KPK dan berada di tahanan. Umar merespon baik agenda Muswilub sebab sudah dijelaskan landasan mengapa harus dilaksanakan Muswilub.

“Yang jelas beliau (Umar) sudah tahu dan malah senang. Intinya menerima karena memang situasinya,” kata Sukarman. (A)

 

Reporter: Muhamad Taslim Dalma
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini