ZONASULTRA.COM,KENDARI– PT Sinar Galesong Mandiri sebagai distributor resmi motor Suzuki di Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar pameran di tiga lokasi di Bumi Anoa sejak Senin (24/9/2018) hingga (30/9/2018) mendatang.
Pimpinan PT Sinar Galesong Mandiri Wilayah Sultra Ugas mengatakan, untuk program sales selama pameran di tiga lokasi ini pihaknya memberikan uang muka hanya Rp600 ribu. Program ini didukung langsung oleh suzuki finance Indonesia cabang Kendari, sehingga proses pembelian motor dapat berjalan cepat dan mudah.
Pihaknya menargetkan angka penjualan selama pameran untuk Lippo Plaza Kendari sebesar 35 unit selama satu minggu, Kolaka di targetkan 25 unit, dan Sinar Galesong Mandiri Ranomeeto 20 unit.
“Senin hari ini serentak kami laksanakan yakni untuk SGM cabang Kendari dipusatkan di Lippo Plaza Kendari, SGM cabang Ranomeeto dipusatkan di Top Swalayan sedangkan Suzuki Kolaka pameran suzuki di pusatkan di swalayan Top, swalayan Kolaka,” ungkapnya, Senin (24/9/2018).
Adapun unit motor Suzuki yang dipamerkan adalah All tipe Suzuki Nex II. Mengapa tipe ini sebab penjualan suzuki Nex II beberapa bulan ini cukup tinggi di Sultra dibanding tipe lainnya.
Ugas pun berharap melalui pameran ini pihaknya dapat semakin dekat dengan masyarakat Sultra serta menjadi ajang untuk terus menjaga kualitas pelayanan kepada pengguna setia motor Suzuki.
Saat ini Suzuki Nex II dibanderol dengan harga mulai dari Rp13,9 juta hingga Rp14,6 juta untuk tipe tertinggi Sporty Runner dan Fancy Dynamic.
Ditambahkan Ugas, bahwa Suzuki Nex II memiliki mesin 113 cc dengan silinder tunggal. Tenaganya 9,1 ps, dengan torsi puncak 8,5 Nm. Transmisi tentunya mengandalkan CVT. Angka tersebut melewati skuter terlaris saat ini, Honda BeAT, yang hanya berkapasitas 108 cc.
“Tenaga juga tentunya lebih besar Nex II karena BeAT hanya 8,68 ps. Tapi torsi BeAT lebih unggul karena menghasilkan 9 Nm,” jelasnya.
Suzuki mengklaim motor ini mampu meraih 49 km untuk satu liter BBM. Ini berdasarkan pengujian internal mereka. Artinya, sekali isi bensin, jarak sekitar 170 km bisa ditempuh. Angka yang cukup impresif. (B)