Truk Pengangkut 7 Ton Sayur Terguling di Kolaka Utara

1391
Truk Pengangkut 7 Ton Sayur Terguling di Kolaka Utara
TERGULING - Sebuah truk Dyna warna merah bernomor polisi (nopol) DP 8543 IB terguling di tanjakan Desa Bahari Kecamatan Tolala Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) pada Jumat (10/4/2020) sekitar pukul 13.00 Wita. (RUSMAN/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, LASUSUA– Sebuah truk Dyna warna merah bernomor polisi (nopol) DP 8543 IB terguling di tanjakan Desa Bahari Kecamatan Tolala Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) pada Jumat (10/4/2020) sekitar pukul 13:00 Wita.

Truk bermuatan sayuran itu diduga kelebihan muatan sehingga kesulitan saat berada di tanjakan yang terkenal ekstrem di wilayah tersebut.

Kapolsek Tolala Ipda Arifuddin melalui sambungan telepon selulernya membenarkan kejadian itu. Truk yang dikemudikan oleh Ali Ilham Kamidi (35) melaju dari arah utara menuju selatan dengan kecepatan sedang, tapi saat berada di tanjakan Desa Bahari truknya tidak kuat menanjak kemudian sopir kehilangan kendali dan akhirnya terguling ke kanan.

BACA JUGA :  Warga Konawe Dilaporkan Tenggelam Saat Mandi di Sungai Lahumbuti

Akibatnya sekitar 7 ton sayur dari Kebupaten Enrekang (Sulawesi Selatan) tujuan Kendari tumpah dan berserakan di tempat kejadian perkara (TKP).

“Pada saat mobil tersebut mendaki tiba-tiba as mobil patah dan akhirnya mundur, sehingga sopir kehilangan kendali kemudian truk itu menghantam gunung di bagian sisi kiri jalan dan terbalik,” kata Arifuddin kepada awak Zonasultra.Com

Dikatakannya, mendengar kecelakaan tunggal tersebut pihaknya langsung menuju TKP membantu melakukan evakuasi. Beberapa jam sayur berupa kol, tomat,bawang merah dan buncis itu berhasil diamankan ke tepi jalan namun kendaraan mengalami rusak parah sehingga ditunggu perbaikan terlebih dahulu.

BACA JUGA :  Wisata Alternatif Bendungan Wawotobi Makan Korban, Murid SD Kelas 1 Meninggal Dunia

“Truk itu terbalik ke kanan tapi beruntungnya tidak menghalangi pengguna jalan lain,” ujarnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya sopir dan satu orang rekannya mengalami luka lecet pada kaki. Kerugian ditaksir puluhan juta rupiah. (b)

 


Kontributor: Rusman
Editor: Muhamad Taslim Dalma