Wali Kota Kendari Tegaskan Pedagang di Bahu Jalan Harus Ditertibkan

Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir
Sulkarnain Kadir

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir dengan tegas mengatakan masyarakat (pedagang) yang membangun lapak di bahu jalan harus ditertibkan.

Sulkarnain memerintahkan kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Kendari agar menertibkan masyakarat yang masih berdagang di bahu jalan eks Pasar Panjang.

“Tidak hanya kami semua pedagang juga setuju dan sepakat semua yang di bahu jalan harus tertib,” kata Sulkarnain ditemui usai menghadiri rapat dengar pendapat di Gedung DPRD Kota Kendari, Kamis (24/1/2019).

Jelasnya, tak hanya di eks Pasar Panjang, aturan ini berlaku di seluruh wilayah Kota Kendari. Kendati demikian, ia mengharapkan sebisa mungkin masyarakat membongkar sendiri, tanpa harus ada pembongkaran oleh Satpol PP.

(Baca Juga : Pemkot Diminta Tutup Mata dengan Pelanggaran Pedagang Eks Pasar Panjang)

“Kita semua orang dewasa, tidak usah pakai otot atau pakai emosi, kita lakukan dengan baik. Ini kebijakan pemerintah tetapi tetap didampingi Kasatpol PP,” tambahnya.

Keterlibatan Satpol PP, lanjutnya, hanya untuk memastikan semuanya berjalan dengan baik. Sehingga, semua wilayah di kota bisa tertib. Termasuk yang masih seenaknya membuang sampah sembarangan juga ditertibkan. “Itu saya dukung, dan itu perintah langsung dari saya,” ujarnya.

Olehnya itu, ia pun berharap masyarakat dapat memahami ini, demi membangun dan menjaga kota secara bersama-sama. Menurutnya, siapa lagi yang harus menjaga hal tersebut, kalau bukan warga kota dan pemerintah. (b)

 


Kontributor: Sitti Nurmalasari
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini