Sukseskan Pilkada, Ini Permintaan Ketua KPUD Bombana yang Baru

Ketua KPUD Bombana, Aminuddin
Aminuddin

ZONASULTRA.COM, RUMBIA – Meski baru dilantik pada hari Selasa (26/6/2018) lalu, namun Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bombana, Silawesi Tenggara (Sultra) Aminuddin tak tanggung-tanggung mencetuskan upaya peningkatan kinerja seluruh penyeleggara Pemilu di bumi Munajah itu.

Niat Ketua KPU Bombana yang baru ini yaitu menyukseskan dua momen pesta demokrasi di daerah itu lebih tentram dan kondusif. Baik pada momen pemilihan gubernur (Pilgub) Sultra maupun ajang pemilihan calon legislatif (Pilcaleg ) dan Plpres 2019 nanti.

Untuk itu, ia memimta kepada seluruh penyelenggara Pemilu, baik dari internal KPU, PPK, PPS serta KPPS yang tersebar di 22 Kecamatan di daerah itu agar lebih giat dalam menyelenggarakan semua tahapan dalam Pemilu.

” Saya meminta kepada seluruh penyelenggara agar terus bekerja keras meningkatkan kualitas dalam penyelenggaraan seluruh tahapan melalui koordinasi yang baik dari seluruh stakeholder. Khususnya pihak Bawaslu serta para penegak hukum,” kata Aminuddin di Ruang kerjanya, Jumat (29/6/2018).

(Baca Juga : KPUD Bombana Tetapkan 445 TPS Untuk Pemilu 2019)

Ia pula meminta kepada seluruh PPK di 22 Kecamatan agar dalam menyelenggarakan pleno yang mulai dilaksanakan pada 28 Juni hingga 4 Juli 2018 bisa lebih mengikuti aturan berdasarkan PKPU No. 9 tentang rekapitulasi perhitungan suara dan penetapan hasil.

Sebab, indikator dari kelancaran proses pemilihan salah satunya melalui terjalinnya koordinasi yang baik. Utamanya bagi Saksi pasangan calon dan Panwaslu serta mampu mengikuti semua tingkatan dalam pelaksanaan pesta demokrasi.

” Saya berharap untuk demokrasi di bombana agar KPU ini bisa di bantu melalui kritikan yang sifatnya membangun dan kita selesaikan bersama demi susksesnya pemilihani,” katanya.

Tak sekedar meminta kepada penyelenggara pemilu. Aminuddin pula menampik bahwa suksesnya pesta demokrasi tak hanya atas maksimalnya kinerja para penyelenggara. Kendati semua berkaitan erat dengan tingkat partisipasi pemilih.

(Baca Juga : Coklit KPU, DPS Bombana Capai 96.636 Jumlah Pemilih)

” Ada beberapa persoalan terkait data pemilih, khususnya untuk kepemilikan KTP elektronik. Kami sangat mengharapkan keoada seluruh masyarakat agar bisa secepatnya memiliki KTP elektronik dan meluangkan waktunya untuk menggunakan hak pilihnya di Tahun 2019 nanti,” tukasnya.

Aminuddin juga menargetkan akan terus menjalin koordinasi dengan Pemda Bombana guna memaksimalkan pelayanan masyarakat terkait kepengurusan KTP. Pihaknya juga berjanji akan berupaya menjemput bola agar tingkat partisipasi pemilih lebih meningkat melalui kerjasama yang baik dengan pihak Kepolisian, media dan lainnya. (B)

 


Reporter : Muh Jamil
Editor : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini