ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Anggota DPR RI asal Sulawesi Tenggara (Sultra) Haerul Saleh membantu para petani di Kabupaten Konawe dengan memberikan alat dan mesin pertanian berupa traktor dan pompa air. Sebanyak 5 unit traktor dan 5 unit pompa air diberikan untuk 10 kelompok tani di Konawe.
“Harapannya bantuan ini bisa menambah produksi pertanian bagi para petani khususnya di Kabupaten Konawe,” kata Haerul Saleh saat ini dikonfirmasi, Jumat (13/7/2018).
Adapun penyerahan bantuan tersebut diwakilkan oleh staf anggota DPR RI Haerul Saleh, Sudirman Baharuddin. Untuk diketahui bahwa bantuan tersebut bukan untuk pertama kalinya.
(Baca Juga : Bantu Ridwan Bae Perjuangkan Pelosika, Haerul Saleh Dorong dari Sisi Anggaran)
Pemberian bantuan traktor ini diberikan hampir tiap tahun tersebar di Kabupaten Kolaka Utara, Kolaka, Kolaka Timur dan tahun ini di Konawe. Semua ini hasil usaha Haerul Saleh mengupayakan kebutuhan pertanian masyarakat kepada Kementerian Pertanian.
“Ini bagian dari pada aspirasi masyarakat dalam setiap reses, masyarakat mengharapkan ada bantuan alat dan mesin pertanian khususnya para petani di pedalaman yang kurang akses informasi,” imbuh Politisi Gerindra ini. (B)