DPD Golkar Konut Tuding Pernyataan Sekretaris PAN Soal ASN Hanya Cari Sensasi

Sekretaris Komisi B DPRD Konut safrin
Safrin

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar), Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Safrin menuding pernyataan Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Konut, Indra Supriadi hanya cari sensasi dan menimbulkan perpecahan.

Sebelumnya, unsur pimpinan PAN mengeluarkan pernyataan akan melaporkan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Panitia Penganwas Pemilu (Panwaslu) yang terlibat dalam permainan politik. Ucapan itu, mendapat respon pedas dari politisi partai berlambang pohon beringin ini.

(Baca Juga : PAN Konut Janji Lapor ASN dan Panwas yang Berpolitik)

Safrin mengatakan, statemen unsur pimpinan di partai penguasa wilayah Konut itu keliru besar, dan terkesan mengadu domba dengan partai penguasa lainnya yang mempunyai peran sama dalam memimpin pemerintahan di daerah penghasil nikel itu. PAN seakan-akan berada di baris depan yang menegakan aturan.

“Jangan buat pernyataan yang bisa buat dua kubu partai penguasa terpecah dan mengadu domba. Mereka (PAN) tidak harus buat pernyataan yang sifatnya tendensius, langsung eksen dan buktikan jangan hanya ngomong doang. Ini terkesan PAN memperlihatkan bahwa lebih hebat dari segalanya,”kesalnya, Rabu (8/8/2018).

Diungkapkan, partai penguasa (PAN) yang juga sebagai pimpinan birokrasi mempunyai power dan kekuasaan kuat mulai dari birokrasi, Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), sarana dan prasarana masyarakat, jika tidak difungsikan secara profesional dan independent sesuai pada tupoksinya jelas akan memberikan peluang kemenangan pada pertarungan pemilu nanti.

“Itu cendurung membuat ruang perpecahan, Partai Golkar adalah partai pengusung yang memulai pemerintahan konasara yang di dalamya ada Ruksamin-Raup sebagia Bupati dan Wakil Bupati Konut dari Partai PBB dan PAN. Golkar nantinya yang akan mengakhiri, dan pilihan di 2020 nanti kita akan melihat lagi keberpihakan mana, partai mana lagi yang akan didisneker yang tentunya keberpihakannya harus terukur,”terangnya.

Diberitakan sebelumnya, Sekretaris DPD PAN Konut, Indra Supriadi mengancam akan melaporkan PNS ke KASN yang terlibat dalam permainan politik. Tak hanya itu, Panwas juga menjadi sasaran politisi muda PAN ini juga mencoba-coba bermain politik. Langkah itu di tempuh untuk menertibkan pesta demokrasi pada pemilihan umum yang akan di helat nanti. (B)

 


Reporter : Jefri Ipnu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini