ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 32 orang lanjut usia di Loka Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia (LRSLU) Minaula Kendari menyalurkan hak suaranya hari ini, Rabu (17/4/2019) di TPS 03 Desa Ranooha, Kecamatan Ranomeeto, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).
Staff LRSLU Agung Setiyawan mengatakan, dari jumlah 32 orang ada 19 lansia perempuan dan 13 lansia laki laki. Serta ada 4 lansia yang tidak bisa mencoblos di TPS karena harus beristirahat di tempat tidur wisma.
“Mereka ini yang sama sekali tidak bisa keluar dan mengantri, jadi nanti pihak dari KPPS yang akan mendatangi mereka setelah pemilih lain sudah selesai mencoblos,” kata Agung melalui sambungan telepon seluler kepada zonasultra.
(Baca Juga : Sebelum Nyoblos, Ali Mazi Tinjau Sejumlah TPS di Kendari)
Agung juga menjelaskan, jika pelaksanaan pemungutan suara di lingkungan loka rehabilitasi Minaula Kendari berjalan dengan kondusif dan tidak menemukan permasalahn.
Di TPS 03 ini selain lansia, masyarakat sekitar juga melakukan pencoblosan di Aula Kantor LRSLU.
Salah satu lansia Sri Wahyuni, mengungkapkan rasa bahagianya karena bisa memilih dan berharap agar Presiden yang terpilih dapat memperhatikan nasib para lansia dan rakyat miskin.
(Baca Juga : 347 Disabilitas Bakal Ikut Memilih di Kendari)
Kemudian Mursalim yang dihubungi zonasultra, menyampaikan rasa semangatnya untuk mencoblos, sebab baginya hal itu adalah hak sebagai warga negara dan bentuk partisipasi dalam membangun negara ini.
“Semoga presiden yang terpilih bisa menjadi pemimpin yang amanah,” ungkapnya. (b)
Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Kiki