Menteri PUPR Bakal Perpanjang Jembatan Ameroro

Tinjau Banjir di Konawe, DPR RI Sebut Izin Tambang Harus Dievaluasi
KUNJUNGAN KERJA - Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bersama Ketua rombongan Komisi V DPR RI, Ridwan Bae saat meninjau jembatan ameroro. Jembatan ini sebelumnya mengalami kerusakan akibat bencana banjir. (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono berjanji akan merenovasi Jembatan Ameroro di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra). Hal itu disampaikan Basuki, usai meninjau secara langsung Jembatan Ameroro, Kamis (20/6/2019).

Basuki menjelaskan, pihaknya akan memperpanjang Jembatan Ameroro dari sebelumnya. Hal itu dilakukan guna menyeimbangkan, lebar antara Sungai Ameroro dan Bendung Wawotobi.

Baca Juga : Atasi Banjir di Konawe dan Konut, Menteri PUPR Bangun Tiga Bendungan

“Karena sungai di jembatan itu lebih sempit dari pada bendungan Wawotobi. Sehingga air itu meluap dan menabrak sisi jembatan yang longsor kemarin, nanti di bawahnya jembatan itu kita bongkar agar menjadi lahan basahnya sungai itu,” ujarnya.

Basuki pun berjanji, akan segera memperbaiki seluruh akses serta konektivitas ruas jalan rusak yang terdampak banjir bandang di Kabupaten Konawe dan Konawe Utara (Konut).

“Yang jelas tidak ada lagi konektivitas yang putus, kita juga baru datangkan rangka jembatan semoga bisa segera perbaiki semuanya jembatan yang rusak. Termasuk jembatan yang ada di Konut,” ucapnya.

Baca Juga : Kunjungi Konawe, Menteri PUPR Janji Tangani Kerusakan Infrastruktur

Untuk diketahui, Jembatan Ameroro yang terputus akibat banjir merupakan jembatan penghubung antara Kolaka Timur (Koltim), Konawe dan Kota Kendari. Akibat putusnya jembatan, membuat akses menuju Kabupaten Kolaka dari arah Kota Kendari dan sebaliknya lumpuh.

Sementara jembatan yang ada di Konut adalah Jembatan Asera yang merupakan jembatan penghubung jalur Trans Sulawesi antara di Sultra dan Sulawesi Tengah (Sulteng). (B)

 


Reporter : Randi Ardiansyah
Editor : Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini