ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kapal Motor (KM) Rizky Maulana dilaporkan alami mati mesin dan kebocoran lambung kapal, saat berlayar menuju Wanci, Wakatobi dari Kota Bau-bau, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat (28/6/2019).
Kepala Basarnas Kendari, Djunaidi menjelaskan, kabar matinya mesin dan kebocoran lambung kapal KM Rizky Maulana pertama kali di terima pihkanya, dari salah seorang warga bernama Syahrul.
“Bahwa KM Rizky Maulana mati mesin dan kemasukan air di sekitar perairan Tanjung Pamali. Dan membutuhkan bantuan SAR,” terangnya.
Baca Juga : Nelayan Asal Konut Hilang Saat Melaut
Usai mendapat laporan itu, lanjut Djunaidi, sekira pukul 08.52 wita, pihaknya lalu mengerahkan tim rescue Pos SAR Baubau dengan menggunakan RIB diberangkatkan menuju Tempat Kejadian Musibah (TKM) untuk memberikan bantuan.
“Saat ini tim masih melakukan pencarian, dan kita masih menunggu perkembangan dari sana. Untuk informasi selanjutnya kita tunggu perkembangan dari tim rescue disana,” tutupnya. (B)
Semoga nda ada korban jiwa.. Aminnnn
aamiin y Allaah