Bupati Buteng Kukuhkan 70 Anggota Paskibraka HUT ke-74 RI

Bupati Buteng Kukuhkan 70 Anggota Paskibraka HUT ke-74 RI
PENGUKUHAN PASKIBRAKA - Prosesi pengukuhan Paskibraka Buteng oleh Bupati Samahuddin, Jumat malam (16/8/2019) (M4/ZONASULTRA.COM)

ZONASULRA.COM, LABUNGKARI – Bupati Buton Tengah (Buteng), Samahuddin mengukuhkan 70 anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) HUT RI ke-74 di rumah jabatan Bupati Buteng, Jumat (16/8/2019) malam.

Anggota paskibraka ini dipilih dari siswa dan siswi berbagai SMA/SMK sederajat di wilayah Kabupaten Buteng. Para paskibraka tersebut akan bertugas mengibarkan Sangsaka Merah Putih di Lapangan Lakudo, Kecamatan Lakudo 17 Agustus 2019 besok.

Di kesempatan ini, Samahuddin memberi wejangan kepada para anggota paskibraka. Ia juga memberi semangat kepada para genarasi muda tersebut.

Samahuddin juga mengucapkan selamat kepada siswa-siswi terpilih itu. Menurutnya, tidak mudah menjadi paskibraka karena siswa-siswi ini harus mengikuti seleksi dan pelatihan yang cukup lama dan berat.

Baca Juga : Kukuhkan 75 Anggota Paskibraka, Ini Pesan Bupati Mubar

“Sebagai generasi muda penerus bangsa, pada anak-anaku paskibraka, jadilah pemuda yang gemar bekerja keras, kreatif, inovatif, dan berahlak mulia guna mencapai kemajuan,” kata Samahuddin di hadapan anggota paskibraka.

Sebelum pengukuhan, seluruh anggota paskibraka secara bersamaan mengucapkan ikrar. Ikrar tersebut dilakukan sambil salah seorang anggota paskibraka mencium bendera merah putih.

Hadir dalam pengukuhan paskibraka ini, di antaranya Wakil Bupati Buteng La Ntau, serta pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) Buteng. Beberapa tamu undangan dari Forkopimda Buteng juga tampak hadir. (b)

 


Penulis : M4
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini