Kades Huko-huko: 70 Persen Pembangunan di Huko-huko Bantuan ANTAM

Kades Huko-huko: 70 Persen Pembangunan di Huko-huko Bantuan ANTAM
BANTUAN - Acara silaturahmi antara PT Aneka Tambang (ANTAM) Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UBPN) Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan masyarakat desa Huko-huko di balai pertemuan desa setempat, Selasa (1/10/2019). (Abdul Saban/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Kepala Desa (Kades) Huko-huko, kecamatan Pomalaa, kabupaten Kolaka, Sahabudin mengungkapkan, bantuan ANTAM di desanya, baik di bidang infrastruktur maupun pengambangan Sumber Daya Manusia (SDM), sangat dirasakan manfaatnya.

Hal itu dia sampaikan dalam acara silaturahmi antara PT Aneka Tambang (ANTAM) Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UBPN) Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan masyarakat desa Huko-huko di balai pertemuan desa setempat, Selasa (1/10/2019).

“Kita tidak bisa pungkiri begitu banyak bantuan PT ANTAM kepada masyarakat desa Huko-huko. Coba kita lihat, sebelum adanya dana desa hanya bantuan Antam yang nampak. 70 persen pembangunan di desa Huko-huko adalah bantuan PT ANTAM,” bebernya.

Baca Juga : ANTAM Bantu 1.500 Paket Sekolah ke Siswa SD se-Kecamantan Pomalaa

Ia juga tidak menampik, perhatian dan kerjasama ANTAM dengan masyarakat dan pemerintah desa Huko-huko, terbina dengan baik.

Dicontohkannya saat perekrutan karyawan ANTAM baru-baru ini, ada tujuh orang warga desa Huko-huko yang lolos seleksi hingga tahap wawancara akhir.

Kades Huko-huko: 70 Persen Pembangunan di Huko-huko Bantuan ANTAM

“Mudah-mudahan semua bisa tercover, karena belum pernah terjadi (banyak warga Huko-huko yang lolos hingga tahap wawancara terakhir, red) hal seperti itu,” harapnya.

Sementara itu, Eksternal Relation Manager PT ANTAM Tbk UBPN Sultra, Pamiluddin Abdullah mengapresiasi pemerintah dan masyarakat desa Huko-huko yang senantiasa mensyukuri bantuan PT ANTAM yang diberikan selama ini.

“Beliau (Kades Huko-huko, red) dan masyarakat tidak menyangkali bantuan ANTAM, karena setiap ada pertemuan selalu dibeberkan apa-apa saja bantuan ANTAM yang telah diberikan. Apalagi dalam agama dijelaskan barang siapa yang pandai bersyukur maka akan ditambah nikmat itu,” imbuhnya.

Menurutnya, ANTAM senantiasa berupaya meningkatan jalinan silaturahmi yang selama ini telah terjalin dengan baik. Dia juga mengakui jika perhatian ANTAM terhadap masyarakat tidak akan bisa menyenangkan semua orang yang ada di daerah itu.

Baca Juga : Peringati HUT Pertambangan dan Energi, ANTAM UBPN Sultra Gelar Donor Darah

Walau begitu, dia memastikan bagi setiap masyarakat yang memiliki usaha dan telah berjalan selama satu tahun, ANTAM menyediakan pinjaman modal usaha yang dapat diakses oleh pemilik usaha melalui dana Program Kemitraan (PK) dengan menjaminankan sertifikat tanah atau lainnya.

Kades Huko-huko: 70 Persen Pembangunan di Huko-huko Bantuan ANTAM

“Jika persyaratan sudah terpenuhi, silahkan datang ke ANTAM untuk mengajukan permohonan pinjaman. Jaminan itu sebagai ikatan moral antara peminjam dengan pemberi pinjaman, karena yang dipinjamkan adalah uang negara. Tapi saya yakin warga Huko-huko tentunya dengan keyakinan yang dimiliki, mempunyai ketaatan untuk menyelesaikan pinjaman,” kata Pamiluddin.

Di tempat yang sama, Sekcam Pomalaa, Bahtiar Yusuf menjelaskan, pertemuan yang dilakukan ini bukan hal baru, karena sudah memasuki tahun ketiga. Jadi masyarakat tentunya telah banyak mengetahui keberadaan PT Antam.

Baca Juga : ANTAM UBPN Sultra Berangkatkan Tujuh Warga Pomalaa Kuliah di AKIPBA

“Di desa Huo-huko ini terdapat salah satu hal yang sangat penting berkaitan dengan ANTAM, yaitu sumber air bersih. Untuk itu lagi-lagi kami mengingatkan kepada kita semua untuk sama-sama menjaganya. Mari sama-sama merawat sungai Huko-huko, karena kebaradaannya sangat penting. Bukan saja digunakan oleh ANTAM, tetapi masyarakat sekitar juga menggunakannnya untuk keperluan sehari-hari ataupun untuk mengairi sawah dan kebun,” singkatnya. (*)

 


Penulis : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini