Mabes Harap TMMD di Busel Eratkan TNI-Warga

Mabes Harap TMMD di Busel Eratkan TNI-Warga
TMMD - Tim evaluasi TMMD Mabes TNI, Mayor Jendral Agus Suhardi kala bersua dengan warga Kelurahan Masiri, Batauga, Kamis (10/10/2019). Ia datang meninjau hasil kerja TMMD ke-106 Kodim 14/13 Buton di Busel. (Risno/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, BATAUGA – Tim evaluasi Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) dari markas besar TNI berkunjung ke Buton Selatan (Busel), Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (10/10/2019). Ini dilakukan guna meninjau progres capaian dari TMND ke -106 Kodim 14/13 Buton.

Dalam kunjungan ini, tak henti-henti Mayor Jendral Agus Suhardi selaku perwakilan tim evaluasi Mabes TNI, memuji lakon gotong royong dan sikap rawah warga Kelurahan Masiri, Kecamatan Batauga, Busel.

Menurut dia, selama ini jika turun ke masyarakat dia menemukan marwah ke-Indonesiaan mulai pudar. Masyarakat kadang hilang keramahan dan kebersamaan.

Baca Juga : Tinjau TMMD, Dandim Buton Luangkan Waktu Dialog dengan Warga

Marwah bangsa kita itu sudah pudar, macam ramah-tama, dan gotong royong sulit kita temukan pada masyarakat. Ternyata di Busel ini tidak hilang. Buktinya apa, masih saja ibu-ibu memasak ditempat untuk suami-suaminya yang bergotong membangun sarana prasarana desa,” jelasnya.

Mabes Harap TMMD di Busel Eratkan TNI-Warga

Agus berharap, dengan adanya TMMD di Busel kali ini, juga bisa berdampak positif bagi eratnya silatuhrahmi TNI dan warga. Olehnya itu dia meminta agar TNI senantiasa pandai membaur dengan warga setempat.

“Yang terpenting dari TMMD itu bagaimana warga bisa menyatu dengan TNI. Bagaimana kemudian ada anak warga setempat yang bercita-cita jadi TNI lantaran sering berbaur dengan TNI,” urai dia.

Agus juga sempat lakukan dialog dengan warga setempat. Ketika pertemuan dalam suatu jamuan makan, dia meminta warga untuk mengeluarkan unek-uneknya soal TNI.

Menaggapi itu, seorang ibu rumah tangga, Wa Sea langsung curhat. Ibu itu mengaku anaknya kepengen jadi TNI, namun pesimis jika nanti tidak lolos seleksi.

Mabes Harap TMMD di Busel Eratkan TNI-Warga

Baca Juga : TMMD di Busel, Kodim 1413 Buton Bangun Masjid hingga Ajarkan Wawasan Kebangsaan

Mendengar keluhan ibu itu, Agus kemudian memberi angin segar pada warga setempat. Kata dia, jika ada anak dari Busel yang bercita-cita jadi TNI, maka bisa dititipkan pada Koramil dan Kodim untuk dididik. Dia juga memberi hadiah kepada Wa Sea, karena sudah curhat.

“Di Koramil dan Kodiam bisa dilatih, baik itu fisik juga akademiknya. Saya sampaikan pada Koramil dan Kodim untuk melakukan hal ini. Kalu sudah dilatih di sana, besar kemungkinan anak ibu lolos saat seleksi nanti,” ucap Agus.

Daru hasil evaluasi TMMD kali ini, Agus sangat puas. Berjalan sembilan hari, progres pembangunan sudah mempuni. Pasalnya rata-rata pekerjaan sudah mencapai 40 persen, kecuali masjid telah 60 persen dikerjakan.(B)

 


Penulis : M6
Editor : Abd Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini