ZONASULTRA.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi secara tegas, mengingatkan kepada seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra untuk sementara membatasi perjalanan dinas keluar daerah maupun keluar negeri. Pembatasan sementara itu, guna menghindari penyebaran virus corona atau Covid-19.
“Kalau tidak penting jangan terlalu banyak melaksanakan tugas-tugas di luar dari daerah, apalagi keluar negeri. Tapi kalau memang penting dan untuk kebaikan, saya kira juga tidak ada masalah karena saya hanya menghimbau,” ujar Ali Mazi saat ditemui awak media di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sultra, Jumat (6/3/2020).
Ali Mazi pun meminta kepada seluruh masyarakat Sultra untuk tetap waspada dan menjaga pola hidup sehat. Ia juga meminta, agar masyarakat tidak panik dalam menanggapi mewabahnya virus corona.
“Ada himbauan kita pake masker, yah pake. Harus tetap waspada, dan kita juga minta pihak dinas pendidikan dan kebudayaan, dan dinas kesehatan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat. Jangan sampaikan timbul kepanikan, dan malah jadi masalah,” ungkapnya.
(Baca Juga : Antisipasi Corona, Pimpinan DPRD Sultra Minta Gubernur Tidak “Tidur”)
Untuk diketahui, virus corona pertamakali ditemukan di Kota Wuhan, China pada 31 Desember 2019. Sejumlah ilmuwan menduga virus ini berasal dari kelelawar dan ular yang membawa virus.
Di Sultra sendiri, terdapat 3 warga yang diduga terpapar virus corona dan menjalani perawatan di ruang isolasi Rumah Sakit Umum Daeraeh (RSUD) Bahteramas, Kendari. Namun belakangan, dari hasil pemeriksaan labolatorium, ketiga pasien tersebut dinyatakan bebas virus corona. (A)